Lalu Muhammad Zohri telah menjadi pahlawan bagi Indonesia dengan torehan manisnya di Kejuaraan Dunia Atletik 2018 di Tampere, Finlandia.
Pemuda asak Lombok itu sukses merebut podium puncak setelah finis pertama dengan catatan waktu 10,18 detik di nomor lari 100 meter, Rabu (11/7/2018).
Prestasi yang ditorehkan Lalu menjadi yang pertama bagi Indonesia pada kejuaraan dunia tersebut.
(Baca juga: Paul Pogba Persembahkan Kemenangan Prancis di Piala Dunia 2018 untuk Dua Sosok Ini)
Pada Selasa (17/7/2018) Zohri memberikan sebuah pelajaran yang mulia melalui unggahan di akun instagramnya.
Melalui unggahan tersebut, Zohri mengingatkan kita untuk menjadi orang baik.
Menurut Zohri dengan menjadi orang baik kita akan dipertemukan dengan orang baik pula.
"Sekarang aku percaya bahwa dunia dipenuhi oleh orang-orang baik dan peduli. Jika ketika kita belum menemukan orang-baik, mungkin kita harus menjadi salah satu dari mereka untuk menemukan mereka," tulis Zohri.
Unggahan tersebut mendapat respon positif dari netizen.
Mereka memberikan semangat kepada Zohri dan berpesan supaya tetap rendah diri serta jangan lupa untuk tetap berlatih.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | instagram.com/lalusprinter_real |
Komentar