Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lalu Muhamad Zohri Bantah Cerita Keliru soal Uang Rp400 Ribu dan Sepatu dari Sang Kakak

By Kautsar Restu Yuda - Rabu, 18 Juli 2018 | 11:57 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi (berjaket hijau), menyambut pelari muda Indonesia, Lalu Mohammad Zohri (berkaus merah) di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Selasa (17/7/2018)
WISNU NOVA/BOLASPORT.COM
Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi (berjaket hijau), menyambut pelari muda Indonesia, Lalu Mohammad Zohri (berkaus merah) di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Selasa (17/7/2018)

 Pelari berprestasi asal Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, memberikan klarifikasi soal cerita keliru yang sempat beredar di media tentang dirinya.

Lalu Muhammad Zohri baru saja tiba di Jakarta pada Selasa (17/7/2018) usia mengikuti Kejuaraan Dunia Atletik Junior U-20 yang berlangsung di Tampere, Finlandia. 

Kedatangan Zohri disambut oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Imam Nahrawi, di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.

Pada perjalanan dari bandara menuju hotel tempat Pelatnas Atletik, Menpora mencoba menyakan kebenaran cerita soal Zohri.

Cerita yang dimaksud adalah kabar bahwa Zohri meminta uang Rp400 ribu untuk membeli sepatu kepada sang kakak sebelum berangkat ke Finlandia.

(Baca Juga:Menpora Sambut Kepulangan Lalu Muhammad Zohri di Bandara)


Menurut isu tersebut, sang kakak, Fazilla, hanya memberi uang seadanya kepada Zohri lantaran keadaan keuangan yang menipis.

Dilansir BolaSport.com dari unggahan video di akun Instagram pribadi Imam Nahrawi, Lalu Muhammad Zohri membantah isu miring tersebut.

"Itu ngomong-ngomong, kamu minta uang 400 ribu beli sepatu gimana ceritanya?," kata Imam Nahrawi menanyai Zohri.

"Oh itu, pas pertama kali diajak latihan sama guru olahraga saya," ucap Zohri menjawab.


Acara penyambutan kepulangan Lalu Muhammad Zohri di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Selasa (17/7/2018)(WISNU NOVA/BOLASPORT.COM)

"Oh bukan kemarin pas berangkat ke Finladia itu, bukan?" ucap Menpora kembali memastikan.

"Itu juga, kemarin saya juga minta," tutur Zohri.

Mendengar jawaban itu Imam Nahrwai keheranan, sebab Zohri sudah mendapat uang dari Pelatnas.

Kemudian Zohri menjelaskan bahwa ia meminta uang itu sebelum bergabung dengan pelatnas.

Hal tersebut ditegaskan oleh Tigor Tanjung, Sekjen Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI), yang duduk di sebelah Zohri.

"Itu sebelum dia direkrut Pelatnas, Pak," kata Tigor Tanjung.

Lebih lanjut, Tigor mengatakan bahwa kabar soal Zohri meminta uang tepat sebelum berangkat ke Finlandia adalah karangan dari para netizen.

Zohri juga menceritakan bahwa kala itu ia hanya diberi Rp200 ribu, di mana agar mendapatkan nominal Rp400 ribu ia harus menabung jatah uang jajannya.

Berikut video unggahan akun Instagram Imam Nahrawi soal klarifikasi Zohri:

 

18.07.2018 . Dalam perjalanan dari bandara menuju Hotel tempat Pelatnas Atletik, Saya, Pak Tigor Tanjung (Sekjen PASI) dan teman-teman pelatih dan pengurus Persatuan Atletik Seluruh Indonesia mendengar ceritanya @lalusprinter seputar pengalaman di Kejuaraan dunia U-20. Dari soal bendera, sepatu, makanan sampai urusan bahasa inggris :).. hehehhe tonton sampai habis ya page ke 2 dan 3 postingan ini . Walaupun hanya kutipan-kutipan pendek, mudah-mudahan menjadi penjelasan lengkap untuk teman-teman semuanya agar tidak menjadi simpang siur di kemudian hari . Sekarang, saatnya kita fokus dukung atlet kita untuk berjuang di Asian Games 2018, Kita bersama-sama mendoakan agar para atlet, tim pelatih dan pengurus cabang olahraga untuk semangat terus membawa harum nama bangsa di #AsianGames2018 Ayo Indonesia! -IN . @kemenpora @pasi_pusat . #AsianGames #AsianGames2018 #AsianGamesKita #AyoIndonesia #ImamNahrawi #LaluZohri #Atletik .

A post shared by Imam Nahrawi (@nahrawi_imam) on

Sebelumnya, Zohri menarik perhatian masyarakat Indonesia usai meraih medali emas pada Kejuaraan Dunia Atletik Junior U-20 yang berlangsung di Tampere, Finlandia, Rabu (11/7/2018).

Atlet asal Nusa Tenggara Barat ini menjadi juara setelah finis dengan catatan waktu tercepat, 10,18 detik.

Catatan tersebut hampir menyamai rekor lari 100 meter tercepat di Asia Tenggara yang kebetulan tercatat atas nama pelari Tanah Air, Suryo Agung Wibowo dengan 10,17 detik pada 2009.

Zohri akan kembali menjadi salah satu andalan Indonesia di Asian Games 2018 yang berlangsung di Jakarta dan Palembang.

Ia akan bersaing dengan pelari-pelari tercepat Asia di nomor 100 meter yang lebih berpengalaman.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : instagram.com/nahrawi_imam
REKOMENDASI HARI INI

Pundit Malaysia Puji Kirim Pujian untuk Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan Jadi Pemain Masa Depan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X