Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla turut mengisi acara Penyatuan Api Kirab Obor Asian Games 2018 di Lapangan Brahma, Candi Prambanan, Yogyakarta.
Indonesia sebagai tuan rumah Asian Games 2018, mulai membuka kompetisi tersebut dengan beragam rangkaian acara.
Api Kirab Obor Asian Games 2018 dari Nasional Dhyan Chand, New Delhi, India dengan api dari Mrapen, Grobogan, Jawa Tengah disatukan di Lapangan Brahma, Candi Prambanan, Yogyakarta, Rabu (17/7/2018).
Dilansir BolaSport.com dari situs kemenpora.go.id, Jusuf Kalla memaparkan tiga hal penting dalam penyelenggaraan Asian Games di Indonesia.
(Baca Juga: Kiper Anyar PSIS Ungkapkan Target Pribadi)
"Penyelenggaraan Asian Games ini untuk memperlihatkan kemampuan kita, baik dalam pembangunan insfrastruktur olahraga, dalam mengorganisasi, dan insya Allah kemampuan berprestasi dalam olahraga. Tiga hal tersebut sangat penting," kata Jusuf Kalla dikutip BolaSport.com dari situs resmi milik kemenpora.
Orang nomor dua di Indonesia itu pun mengharapkan, nyala api obor bisa membakar semangat untuk menyukseskan Asian Games 2018, baik untuk atlet maupun masyarakat.
"Api bermakna semangat, serta memberi simbol semangat bangsa Indonesia dalam menggelar Asian Games 2018," ucapnya.
Selain Jusuf Kalla, beberapa petinggi seperti Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Sekretaris Menteri Pemuda dan Olahraga Gatot S Dewa Broto, juga turut hadir dalam acara pembuka kirab obor Asian Games 2018.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Kemenpora.go.id |
Komentar