Youtuber terkenal asal Malang, Bayu Skak ungkapkan cita-cita ketika masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD).
Bayu Eko Moektito atau terkenal dengan nama Bayu Skak merupakan pemuda asal Malang yang berprofesi sebagai pembuat konten (Content Creator).
Semua konten yang dia buat dalam bahasa jawa dibagikan melalui Youtube, sehingga membuat dirinya disebut sebagai seorang Youtuber.
(Baca juga: Meski Sedang Berlibur, Dejan Lovren Tetap Perhatian kepada Rekan Setim di Liverpool)
Meski telah sukses menjadi konten kreator ternyata cita-cita Bayu Skak pada masa kecil bukanlah menjadi seorang pembuat konten di Youtube.
Dia malah mengakui bahwa cita-citanya semasa kecil adalah menjadi pemain sepak bola.
(Baca juga: Marc Marquez Tetap Disanjung Penggemar Valentino Rossi Meski Dianggap Telah Mengejek Idolanya)
Hal itu terlihat dari tulisan yang diunggah oleh Bayu Skak pada akun Instagram pribadi.
"Di buku perpisahan SD dulu cita-citaku pemain sepak bola," tulis Bayu Skak.
(Baca juga: Santainya Kylian Mbappe saat Menyaksikan Klubnya Bertanding)
Editor | : | Muhammad Shofii |
Sumber | : | instagram.com/moektito |
Komentar