Petinju Filipina, Manny Pacquiao, merasakan perubahan drastis usai berpisah dengan Freddie Roach.
Setelah 16 tahun bersama, Manny Pacquiao mengakhiri kerjasama dengan pelatih Freddie Roach pada awal tahun 2018.
Pacquiao lantas menunjuk sahabatnya, Buboy Fernandez, sebagai pelatih kepala.
(Baca Juga: Pedrosa Bisa Alami Nasib Seperti Stoner Andai Jadi Pebalap Penguji Honda)
Sebelumnya, Fernandez merupakan asisten pelatih dari Roach.
Pacquiao pun menceritakan pengalaman pertamanya berlatih bersama Fernandez menjelang pertarungan kontra Lucas Matthysse (Argentina) di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, 15 Juli lalu.
Petinju berjulukan Pac-Man itu mengakui masa pelatihan untuk persiapan pertarungan dengan Matthysse merupakan masa tersulit baginya.
"Sejak pertarungan dengan Lucas Matthysse diumumkan, saya dan tim pelatihan saya mendirikan kamp. Saya berjanji mendedikasikan diri untuk serius mempersiapkan laga ini," kata Pacquiao yang dikutip BolaSport.com dari BoxingScene.
"Itu adalah kamp pelatihan tersulit yang kami miliki. Saya harus menghilangkan hal-hal yang biasa saya lakukan dalam pertarungan saya sebelumnya," tutur dia.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Boxingscene.com |
Komentar