Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lolos Hukuman Penjara, Conor McGregor Beri Kisi-kisi Waktu Comeback-nya di UFC

By Doddy Wiratama - Rabu, 1 Agustus 2018 | 18:45 WIB
  Conor McGregor terakhir kali bertanding di UFC saat menghadapi Eddie Alvarez pada 12 November 2016.
Instagram.com/thenotoriousmma
Conor McGregor terakhir kali bertanding di UFC saat menghadapi Eddie Alvarez pada 12 November 2016.

Conor McGregor akhirnya terhindar dari hukuman penjara yang sempat mengancamnya usai melakukan tindak anarkis pada April 2018.

Pada saat itu, Conor McGregor membuat onar venue konferensi pers jelang UFC 223, tepatnya di Barclays Arena, New York, Amerika Serikat.

McGregor bersama sejumlah rekannya pun ditahan oleh pihak Kepolisian New York terkait tindakan vandalisme yang dilakukannya.

Sempat ditahan selama semalam, Conor McGregor akhirnya dilepas meski berkewajiban untuk menghadiri beberapa kali persidangan.

Dan pada persidangan terakhir yang digelar Kamis (26/7/2018) waktu AS, petarung asal Irlandia itu "hanya" diberi hukuman kerja sosial selama lima hari dan wajib mengikuti kelas anger management (pengendalian amarah).

Lolos dari hukuman penjara, Conor McGregor tampaknya ingin fokus kembali ke arena pertandingan UFC.

Apalagi pria 30 tahun itu terakhir kali bertarung di octagon pada acara UFC 205 saat mengalahkan Eddie Alvarez, 12 November 2016.

(Baca Juga: Conor McGregor Terbebas dari Penjara, Korbannya Langsung Tantang Bertarung untuk Selesaikan Masalahnya)

Namun, pada Selasa (31/7/2018) McGregor memberikan kisi-kisi waktu kapan dia akan kembali beraksi di UFC.

The Notorious menyebut dirinya berniat untuk menjalani comeback di Las Vegas.

"Mari kita lihat apa yang akan terjadi. Saya tertarik bertarung di (Madison Square) Garden lagi. Tetapi saya rasa kali ini saya akan bertarung di Las Vegas," kata Conor McGregordikutip BolaSport.com dari MMA Fighting.

Dengan demikian, Conor McGregor meninggalkan dua kemungkinan tanggal comeback jika ingin kembali pada tahun 2018.

McGregor kemungkinan bakal comeback pada 6 Oktober 2018 (saat UFC 229) atau pada 29 Desember 2018 (saat UFC 232) di mana dua event tersebut bakal berlangsung di T-Mobile Arena, Las Vegas.

Mantan pemegang sabuk UFC Lightweight Championship ini tercatat sudah lima kali menjalani petarungan di Las Vegas.

Sementara itu, Conor McGregor menolak untuk membicarakan calon lawan yang akan dihadapinya pada laga comeback-nya itu.

Nama Khabib Nurmagomedov sempat disebut-sebut menjadi kandidat terkuat lawan Conor McGregor mengingat berada pada kelas yang sama ditambah dengan background perselisihan yang sengit.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : MMAFighting.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
25
60
2
Arsenal
25
53
3
Nottm Forest
25
47
4
Man City
25
44
5
Bournemouth
25
43
6
Chelsea
25
43
7
Newcastle
25
41
8
Fulham
25
39
9
Aston Villa
25
38
10
Brighton
25
37
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Real Madrid
24
51
2
Atlético Madrid
24
50
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
24
45
5
Villarreal
24
41
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Mallorca
24
34
8
Real Betis
24
32
9
Osasuna
24
32
10
Girona
24
31
Klub
D
P
1
Napoli
25
56
2
Inter
25
54
3
Atalanta
25
51
4
Juventus
25
46
5
Lazio
25
46
6
Fiorentina
25
42
7
Milan
24
41
8
Bologna
24
41
9
Roma
25
37
10
Udinese
25
33
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X