Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Belum Pulih Benar, Mantan Tunggal Putri Nomor 1 Dunia Putuskan Absen di Rogers Cup 2018

By Doddy Wiratama - Rabu, 8 Agustus 2018 | 13:42 WIB
Petenis tunggal putri Spanyol, Garbine Muguruza, melakukan selebrasi setelah mengalahkan Maria Sharapova (Rusia) pada babak perempat final turnamen Roland Garros 2018.
CHRISTOPHE ARCHAMBAULT/AFP PHOTO
Petenis tunggal putri Spanyol, Garbine Muguruza, melakukan selebrasi setelah mengalahkan Maria Sharapova (Rusia) pada babak perempat final turnamen Roland Garros 2018.

Mantan tunggal putri nomor satu dunia, Garbine Muguruza, telah resmi menarik diri dari turnamen tenis Rogers Cup 2018 yang telah digelar di Montreal, Kanada.

Keputusan itu diumumkan Garbine Muguruza pada Selasa (7/8/2018) waktu setempat, atau sehari sebelum dirinya menghadapi laga perdana di Rogers Cup 2018.

Muguruza yang datang sebagai unggulan ketujuh Rogers Cup 2018 berhak mendapat bye dan dijadwalkan langsung menghadapi Anastasija Sevastova (Latvia) pada babak kedua.

Posisi Garbine Muguruza di turnamen WTA level premier 5 itu kemudian digantikan oleh petenis asal Puerto Riko, Monica Puig.

Keputusan Muguruza untuk mengundurkan diri tak lepas dari kondisi tubuh pemain 24 tahun tersebut.

Perempuan asal Spanyol itu merasa jika lengan kanannya belum sepenuhnya nyaman digunakan untuk bermain.

(Baca Juga: Postpartum Jadi Alasan Pengunduran Diri Serena Williams dari Rogers Cup 2018)

"Sayangnya, saya masih dalam masa penyembuhan cedera lengan yang saya alami minggu lalu," tutur Garbine Muguruza dikutip BolaSport.com dari AS.

"Saya sudah melakukan semuanya agar dapat bermain di Montreal (Rogers Cup 2018), tetapi ternyata saya belum siap dan membutuhkan waktu lebih banyak," kata kampiun tunggal putri Wimbledon 2017 itu.


Editor : Doddy Wiratama
Sumber : As.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X