Nasib berbeda diterima dua wakil ganda campuran Indonesia pada babak kedua turnamen Vietnam Open 2018 yang berlangsung di Nguyen Du Cultural Sports Club, Ho Chi Minh City, Kamis (9/8/2018).
Pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang turun pertama gagal mengatasi permainan unggulan ketujuh Chen Sihang/Xu Ya (China) meski sudah berjuang selama tiga gim.
Rehan/Fadia kalah dengan skor 18-21, 21-19, 16-21 dalam tempo 42 menit.
(Baca juga: Atlet Dayung Korea Selatan Tak Sabar Bersatu dengan Saudara Jauh pada Asian Games 2018)
Indonesia akhirnya dipastikan memiliki wakil pada perempat final Vietnam Open 2018 setelah pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari membuat kejutan dengan membungkam unggulan keempat.
Bertemu duet gado-gado Malaysia-Indonesia, Mohamad Arif Abdul Latif/Rusydina Antardayu Riodingin, Rinov/Pitha menang 22-20, 14-21, 21-8.
Skuat ganda campuran Merah Putih masih bisa menambah satu wakil lagi andai pasangan Alfian Eko Prasetyo/Marsheilla Gischa Islami mampu meraih kemenangan.
Sampai berita ini ditulis, Alfian/Marsheilla masih menanti waktu untuk bertanding melawan pasangan unggulan ketiga dari Malaysia, Chen Tang Jie/Yen Wei Peck.
Selain memiliki kans dari Alfian/Eko, peluang juga ada pada skuat ganda putri dan pemain tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar