Pebalap slalom andalan Indonesia, Anjasara Wahyu, memanfaatkan media sosial untuk memantau perkembangan lawan pada ajang Asia Auto Gymkhana Championship (AAGC) 2018.
Anjasara Wahyu menyandang status juara bertahan saat turun dalam seri pembuka AAGC di Bali, Sabtu (11/8/2018).
Diakui pemuda berumur 25 tahun itu, salah satu usahanya untuk menghadapi kompetisi adalah dengan memantau perkembangan lawan melalui Facebook (FB).
"Mereka selalu mengunggah video latihan ke FB. Dari situ, saya melihat mereka sudah mengalami banyak perkembangan," tutur Wahyu kepada BolaSport.com.
"Mereka maju sangat pesat. Saya melihat para kompetitor sangat siap menghadapi kompetisi kali ini," ujarnya.
AAGC tahun ini mempertemukan 13 negara dari seluruh Asia.
Sebagai tuan rumah, Indonesia diberi jatah menerjunkan enam pebalap.
(Baca juga: Kisah Kocak Lalu Muhammad Zohri yang Tak Dikenali Driver Taksi Online)
Apa itu slalom?
Slalom adalah olahraga otomotif anyar yang menuntut si pengendara untuk melakukan manuver ekstrem dalam kecepatan tinggi.
Mobil diharuskan melintasi trek yang memiliki rintangan antara 180 derajat, 360 derajat, angka 8, dan jenis rintangan lain.
(Baca juga: International Cat Day - 5 Kucing Paling Terkenal di Sepak Bola)
Adapun patokan penilaiannya adalah murni didasarkan oleh waktu.
Berbeda dari balapan biasa, para pebalap melakukan start sendiri-sendiri.
Cabang olahraga satu ini diprakarsai oleh Soebronto Laras, Helmy Sungkar, dan Arief Hidayat pada 1980.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar