Sosok Yadi Mulyadi turut menjadi sorotan sebagai seorang penggembala kerbau yang sukses membawa timnas U-16 Indonesia meraih gelar juara Piala AFF U-16.
Yadi Mulyadi menjadi sosok yang banyak dibicarakan pengamat sepak bola Indonesia setelah meraih gelar pemain terbaik naional U-12.
Bocah yang bersekolah di SMPN 6 Purwakarta, Jawa Barat, ini memiliki tubuh yang tinggi menjadikan dia mempunyai kelebihan tersendiri saat memainkan sepak bola.
Dilansir BolaSport.com dari Tribun Purwakarta, meski kerap menorehkan prestasi individu saat bermain sepak bola, Yadi tidak pernah menyombongkan diri.
(Baca juga: Dukungan Sandra Olga untuk Timnas U-16 Indonesia Jelang Laga Final)
Keceriaan dan keluguan anak-anak di desa masih kental melekat pada dirinya, terlebih saat dia berhadapan dengan media ketika diwawancarai terlihat malu-malu.
Hal itu diketahui saat dia didatangai salah satu media asal Prancis yang datang ke Indonesia khusus untuk mewawancarai dirinya.
(Baca juga: Berniat Ingin Menjegal Lawan, Pesepak Bola Ini Malah Alami Nasib Sial)
Kehidupannya saat ini merupakan anugerah tersebsar baginya, selain bersekolah dia juga kerap menggembala kerbau.
"Dulu suka bantu aki (kakeknya)," kata Yadi Mulyadi.
(Baca juga: Media Ternama Inggris Soroti Liburan David Beckham Sekeluarga di Indonesia, Bahkan...)
Bersama kakeknya, Yadi tinggal disebuah rumah panggung dari kayu yang ukurannya kecil di pelosok Plered, Purwakarta.
Sang kakek bekerja sebagai petani, sejak masih sekolah di SDN Linggarsari 1 Purwakarta, Yadi suka membantu kakeknya menggembalakan kerbau setiap pulang sekolah.
(Baca juga: Gara-gara Main Wahana Ini, Andy Murray Mengaku Sangat Mual)
Cita-cita seorang Yadi Mulyadi adalah membahagiakan sang kakek, segala upaya kerja keras hingga meraih juara disetiap pertandingan hanya untuk kakeknya.
"Ingin jadi pemain terbaik, timnya juara, biar Pak aki senang, bisa ngasih uang sama Pak aki," tutur Yadi Mulyadi.
Semenjak kecil Yadi diurus oleh sang kakek, ibunya bekerja menjad TKI, hal itu membuat mereka terpisah oleh jarak.
(Baca juga: Ingin Punya Jersey Ketiga Tottenham Hotspur? Cek Dulu Harganya di Sini!)
Kini mimpi untuk membanggakan sang kakek telah terwujud.
Bersama timnas U-16 Indonesia, Yadi Mulyadi meraih gelar juara Piala AFF U-16 pada Sabtu (11/8/2018) di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.
Hasil tersebut diperoleh setelah pasukan Fakhri Husaini mengandaskan perlawanan timnas U-16 Thailand melalui babak adu penalti dengan skor 4-3.
(Baca juga: Ketika Robert Lewandowski Fokus Bersama Klub, Sang Istri Malah Pamer Pose Seksi)
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar