BOLASPORT.com – Pertarungan tinju kelas ringan 12 ronde yang mempertemukan Isack Letidena melawan Roy Mukhlis terpaksa dihentikan.
Pelipis Roy mengalami pendarahan akibat benturan dengan kepala Isack dalam pertarungan tinju Magelang Big Fights di GOR Samapta, Magelang, Sabtu (11/8/2018).
Pertarungan itu sesungguhnya menjadi puncak dari Magelang Big Fights. Pada ronde pertama, mereka sudah bertarung ketat. Hanya menjelang akhir ronde kedua, kepala Isack yang masuk ke pertahanan lawan membentur pelipis Mukhlis yang langsung mengucurkan darah.
"Saya menyesalkan insiden itu. Kepala saya menunduk saat melayangkan pukulan. Saat mengangkat kepala, ternyata mengenai pelipis Mukhlis. Wasit pun terpaksa menghentikan pertarungan. Padahal, saya sudah yakin menang. Dia agak lambat dan saya sudah bis menekan dia," ujar Isack.
Wasit Djufrison Pontoh menghentikan pertandingan pada ronde kedua setelah Mukhlis terluka akibat benturan. Karena baru berjalan dua ronde, pertandingan dinyatakan seri.
Di pertarungan lain yang memperebutkan Sabuk Emas Walikota Magelang di kelas ringan junior, Alfius Maufani dari Dirgantara BCTNI AU Yogyakarta menang angka atas Master Suro dari Master Camp Magelang.
Namun, Master Suro yang memiliki peringkat lima nasional ini sempat protes atas kekalahannya.
(Baca juga: Richard Mainaky Sudah Siapkan Pasangan Baru jika Liliyana Natsir dan Debby Susanto Pensiun)
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar