Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Chan Peng Soon Antusias Tampil di Nomor Ganda Putra pada Asian Games 2018

By Delia Mustikasari - Kamis, 16 Agustus 2018 | 17:01 WIB
Chan Peng Soon (kiri) dan Lee Chong Wei (kanan) saat menerima intensif uang dari Pemerintah Penang, Malaysia, pada Jumat (1/6/2018).
NST.COM.MY
Chan Peng Soon (kiri) dan Lee Chong Wei (kanan) saat menerima intensif uang dari Pemerintah Penang, Malaysia, pada Jumat (1/6/2018).

Pemain spesialis ganda Malaysia, Chan Peng Soon, siap mengemban tugas lebih pada Asian Games 2018 Jakarta-Palembang, 18 Agustus-2 September.

Pada Asian Games, Chan yang dalam turnamen reguler bermain di nomor ganda campuran bersama Goh Liu Ying, akan tampil pada nomor ganda putra.

Pemain berusia 30 tahun ini menjadi salah satu pemain yang masuk dalam enam ganda untuk tampil pada nomor beregu.

Mereka adalah Goh V Shem/Tan Wee Kiong, Tee Ee Yi/Ong Yew Sin, dan Goh Soon Huat, yang merupakan spesialis campuran ganda lainnya.

Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) hanya mendaftarkan 10 pemain untuk bermain di lima nomor pada Asian Games.

Karena itu, Chan dan Goh harus siap jika diperlukan tampil untuk tampil pada nomor beregu putra.

"Sebagai bagian dari tim, jelas saya siap untuk diturunkan. Saya dulu bermain di ganda putra, jadi seharusnya tidak sulit beradaptasi," kata Chan seperti dilansir BolaSport.com dari The Star.

"Diantara empat pemain ganda putra yang masuk skuat Asian Games, saya sebelumnya pernah bertandem dengan Tan Wee Kiong. Faktanya, pada Asian Games Incheon 2014, saya merasakan medali pertama saya pada nomor beregu," tutur Chan.

(Baca juga: 'Kento Momota Bisa Menyalip Kehebatan Lin Dan')

Saat itu, Malaysia membawa pulang medali perunggu dari nomor beregu.

"Format pada nomor beregu adalah sistem gugur. Jadi, lakukan yang terbaik untuk setiap pertandingan. Tidak mungkin pelatih akan membagi dua pasangan teratas dan membentuk pasangan baru. Tetapi, jika dibutuhkan, saya siap," ujar Chan.

Sementara itu, pada nomor ganda campuran, Chan mengincar medali emas.

Dalam debutnya bersama Goh Liu Ying pada Asian Games Guangzhou 2010 terhenti pada babak pertama setelah kalah dari Shin Baek-cheol/Lee Hyo-jung (Korea Selatan)

Pada Asian Games 2014, Chan bertandem dengan Ng Hui Lin setelah kalah dari Danny Bawa Chrisnanta/Vanessa Neo (Singapura).

(Baca juga: Ariel 'Noah' Jadi Pengisi Acara Saat Pembukaan Asian Games 2018)

"Semoga saya meraih kesuksesan pada Asian Games ketiga saya. Medali Asian Games adalah penghargaan paling bergengsi dalam bulu tangkis karena digelar setiap empat tahun sekali," ucap Chan.

"Setelah gagal meraih pada Kejuaraan Dunia di Nanjing, saya memberi tahu Liu Ying agar tidak melewatkan kesempatan lain," aku Chan.

Cabang olahraga bulu tangkis pada Asian Games 2018 akan digelar di Istora Senayan, Jakarta mulai 19 -22 Agustus untuk nomor beregu putra dan beregu putri.

Adapun nomor perorangan akan dimainkan pada 23-28 Agustus.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : The Star
REKOMENDASI HARI INI

Picu Kebangkitan dengan Pemain Muda La Masia, Barcelona buat Lionel Messi Bangga

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X