Saat ini banyak atlet berhijab wanita yang telah menunjukkan prestasinya di cabang olahraga Taekwondo.
Dahulu masih jarang atlet wanita yang memakai hijab karena terbentur peraturan atau kendala lainnya.
Namun kini, para wanita tangguh itu membuktikan jika hijab tidak menjadi penghalang bagi para atlet untuk menorehkan prestasi.
Berikut 5 atlet wanita berhijab yang berprestasi di cabang taekwondo:
1. Kubra Dagli
Atlet cantik asal Turki ini berhasil meraih medali emas di kejuaraan taekwondo dunia, World Championships yang digelar di Lima, Peru.
Kubra Dagli sempat terkendala untuk tetap berhijab saat bertanding.
Namun setelah mengajukan izin ke badan olahraga internasional, Dagli akhirnya diberi kesempatan untuk bertanding dengan menggunakan hijab.
2. Kimia Alizadeh Zenoorin
Wanita berusia 18 tahun itu telah meraih medali perunggu di Olimpiade 2016.
Kimia Alizadeh Zenoorin menjadi wanita berhijab pertama asal Iran yang meraih medali kejuaraan taekwondo.
3. Lia Karina Mansur
Atlet berhijab asal Indonesia itu berhasil meraih medali perak dari kelas 57 kg putri SEA Games 2011.
Lia Karina Mansur juga berhasil menyabet peringkat kedua dalam pertandingan taekwondo di Jeonju Open International Taekwondo Championships.
Defia baru saja mempersembahkan medali emas setelah mengalahkan wakil dari Iran di final cabang olahraga taekwondo Asian Games 2018.
Medali tersebut menjadi emas pertama bagi Indonesia di ajang tersebut.
Marjan Salahshouri juga berpartisipasi dalam Asian Games 2018.
Atlet berhijab asal Iran itu dikalahkan oleh Defia dan mendapatkan medali perak dalam ajang tersebut.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar