Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bulu Tangkis Asian Games 2018 - Susy Susanti Sebut Target Tim Beregu Putri Sudah Tercapai

By Nugyasa Laksamana - Selasa, 21 Agustus 2018 | 17:29 WIB
Kabid Binpres PP PBSI Susy Susanti menjawab pertanyaan media setelah menghadiri undian pertandingan beregu Asian Games 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (16/8/2018).
DIYA FARIDA PURNAWANGSUNI/BOLASPORT.COM
Kabid Binpres PP PBSI Susy Susanti menjawab pertanyaan media setelah menghadiri undian pertandingan beregu Asian Games 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (16/8/2018).

Tim putri Indonesia memang gagal ke final beregu Asian Games 2018, tetapi perjuangan dan pencapaian mereka hingga babak semifinal sudah sesuai target.

Hal itu dinyatakan Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (Kabid Binpres PP PBSI), Susy Susanti.

Indonesia gagal ke final setelah kalah 1-3 dari Jepang pada laga semifinal beregu putri yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (21/8/2018) sore.

Dengan kekalahan ini, tim beregu putri Indonesia dipastikan dapat medali perunggu, bersama dengan Thailand yang kalah dari China, 0-3.

(Baca juga: Bulu Tangkis Asian Games 2018 - Gregoria Mariska Nilai Tunggal Putri Indonesia Bisa Bersaing, tetapi..)

"Hari ini kita harus mengakui atlet-atlet Jepang. Akan tetapi, para pemain kita sudah berjuang maksimal, khususnya Jorji (Gregoria Mariska Tunjung) dan Fitriani dari tunggal putri," ujar Susy saat konferensi pers seusai laga.

"Sebenarnya, target beregu putri yakni minimal dapat medali, dan itu sudah tercapai. Kami sudah berikan kejutan dengan mengalahkan Korea Selatan saat perempat final kemarin," kata dia lagi.

Terkait kehebatan tim beregu putri Jepang, Susy dan jajaran pelatih PBSI sudah memprediksikannya sejak awal.

Susy menilai, kekuatan Jepang di kancah bulu tangkis memang sedang bagus-bagusnya.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hajime Moriyasu Sebut Jepang Diuntungkan Dengan Perubahan Jadwal Lawan Timnas Indonesia, Siap Menang di SUGBK

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X