Lalu Muhammad Zohri sukses merebut satu tiket semifinal cabang olahraga lari nomor 100 meter putra Asian Games 2018.
Sprinter Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, menjadi yang tercepat di heat 3 dan memastikan tempat di semifinal.
Berlangsung di Istora Senayan, pada Sabtu (25/8/2018), Lalu Muhammad Zohri sukses finis diurutan pertama dengan catatan waktu 10,27 detik.
(Baca juga: Khawatir Dipecat, Netizen Gelorakan Hastag Save Luis Milla)
Catatan waktu tersebut mengungguli wakil China Zouzheng Zu yang finis di urutan kedua dengan waktu 10.40.
Selain itu hasil itu juga mengalahkan pelari asal Malaysia, Khairul Hafiz Jantan dengan perolehan waktu 10,47 detik.
(Baca juga: Bangga Bermain untuk Timnas Indonesia, Alberto Goncalves Ungkapkan Permintaan Maaf)
Semifinal nomor lari 100 meter putra akan digelar pada Minggu (26/8/2018) pukul 18.45 WIB dan final digelar pada hari yang sama pada pada pukul 21.25 WIB.
Terdapat hal menarik ketika Zohri menjadi yang tercepat di heat 3 kualifikasi nomor lari 100 meter putra cabang atletik Asian Games 2018.
Gila bener larinya Lalu Muhammad Zohri pic.twitter.com/vEQ4Qo5ZKj
— AQZ (@ZaeSimpson) 25 Agustus 2018
(Baca juga: Mantan Bintang Arsenal Ini Punya Ritual Khusus Sebelum Kembali ke Stadion Emirates)
Lalu Zohri ngejer maling,
— ig: adindafala (@falla_adinda) 25 Agustus 2018
malingnya ketinggalan kali ya ._.
Zohri lari sprintnya lurus kenceng banget.
— kusumandaru (@aan__) 25 Agustus 2018
Kayak Tamiya pake dinamo chukin terus dimodif lagi lilitannya.
Zohri kecopetan, malingnya ngejar Zohri.
— Pervie! (@pervertauditor) 25 Agustus 2018
Gokil juga si lalu muhammad zohri, pengganti Usain bolt bisa ini sih semoga emas yes
— Ario dwi w (@bumbuKetoprak) 25 Agustus 2018
Kecepatan lari Lalu Muhammad Zohri membuat tercengang pendukungnya.
Atas aksinya itu, Zohri pun panen komentar beragam dari masyarakat Indonesia.
(Baca juga: Atletik Asian Games 2018 - Maju ke Semifinal, Lalu Muhammad Zohri Cetak Waktu Sama dengan Pemilik Rekor Asia)
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar