Presiden Dewan Olimpiade Asia, Sheikh Ahmad Al Fahad Al Sabah, menampilkan aksi yang tak biasa ketika penutupan Asian Games 2018.
Penutupan Asian Games 2018 dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (2/8/2018).
Sebanyak 22 artis telah didaulat INSAGOC untuk memeriahkan penutupan Asian Games 2018.
(Baca juga: Bonus Atlet Asian Games 2018 Sudah Cair, Imam Nahrawi: Tercepat Sepanjang Sejarah!)
Namun, ada insiden menarik yang menjadi perhatian masyarakat selain penampilan para artis-artis papan atas.
Ada pun insiden tersebut datang dari Presiden Dewan Olimpiade Asia, Sheikh Ahmad Al Fahad Al Sabah.
Sheikh Ahmad Al Fahad Al Sabah menyampaikan sambutan dalam penutupan ajang olahraga empat tahunan itu.
Menariknya, Sheikh Ahmad Al Fahad Al Sabah menyelipkan Bahasa Indonesia ketika menyampaikan sambutan.
(Baca juga: Closing Ceremony Asian Games 2018 Jadi Trending Topic Dunia)
Sheikh Ahmad Al Fahad Al Sabah terdengar jelas mengucapkan "terima kasih" dan "kalian selalu di hati" sebagai pujian atas antusiasme masyarakat terhadap Asian Games 2018.
Selain itu, Sheikh Ahmad Al Fahad Al Sabah juga melakukan Mobot ala Mo Farah.
Gerakan tersebut seakan membuat tanda huruf M yang menyerupai bentuk hati.
Sebelumnya, spinter Indonesia Lalu Muhammad Zohri juga melakukan aksi Mo Farah itu ketika bertanding di Asian Games 2018.
(Baca juga: Penyebab Via Vallen Tidak Tampil di Closing Ceremony Asian Games 2018)
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar