Gelaran Asian Games 2018 telah usai pada Minggu, (2/9/2018).
Kontingen Indonesia berhasil melampaui target dengan sukses meraih posisi keempat di bawah China, Jepang dan Korea.
Indonesia sukses membawa pulang 98 medali yang terdiri dari dari 31 emas, 24 perak, dan 43 perunggu.
Para atlet yang berhasil mempersembahkan medali pun digelontori banyak bonus dari pemerintah maupun pihak swasta.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyerahkan secara langsung bonus yang diterima para atlet tersebut.
Para atlet pun memperoleh bonus beragam sesuai dengan sumbangan medali dan nomor yang diikuti.
(Baca Juga: Petinggi Manchester United Kabulkan Permintaan Jose Mourinho)
Peraih medali emas di nomor individu akan mendapatkan bonus sebesar 1,5 miliar, nomor ganda akan mendapatkan bonus sebesar 1 miliar/orang, sementara untuk tim beregu akan medapatkan 750 juta/orang.
Peraih medali perak di nomor individu akan mendapatkan bonus sebesar 500 juta, 400 juta di nomor ganda, dan 300 juta di nomor beregu.
Sementara peraih medali perunggu akan mendapatkan 250 juta di nomor individu, 200 juta/orang di nomor ganda, dan 150 juta/orang untuk tim beregu.
Atlet paralayang, Jafro Megawanto mendapatkan nominal bonus terbanyak.
(Baca Juga: Pep Guardiola Terapkan Peraturan Baru untuk Para Pemain Manchester City)
Hal ini terlihat dari video yang beredar di media sosial, sorak-sorak para atlet melihat buku tabungan Jafro yang dibuka oleh Imam Nahrawi.
Dalam video tersebut, tertera nominal Rp 2,4 miliar.
Nominal tersebut merupakan raihan terbanyak dibanding para atlet.
Diketahui, Jafro memperoleh bonus tersebut berdasarkan rincian berikut ini.
- Medali emas paralayang akurasi tunggal putra: Rp 1,5 miliar
- Medali emas paralayang akurasi beregu putra: Rp 750 juta
- Medali perunggu lintas alam beregu putra: Rp 150 juta
Sementara itu, bonus terbanyak kedua diperoleh atlet panjat dinding, Aries Susanti Rahayu yaitu senilai 2,25 miliar rupiah.
Berikut ini rincian perolehan bonus yang diterima Aries:
- Medali emas panjat dinding speed putri: Rp 1,5 miliar
- Medali emas panjat tebing speed relay putri beregu: Rp 750 juta
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | Tribun Timur |
Komentar