Pebulu tangkis Liliyana Natsir sudah membulatkan tekadnya untuk pensiun pada akhir tahun ini.
Hal itu disampaikannya dalam acara apresiasi PB Djarum untuk Kevin Sanjaya Sukamuljo, Debby Susanto, Liliyana Natsir, dan Tontowi Ahmad di GOR Jati, Kudus, Kamis (6/9/2018).
Liliyana Natsir juga mengatakan tetap bersyukur atas raihan medali perunggu yang dia raih saat tampil pada kategori individu Asian Games 2018.
"Di akhir turnamen major event yang saya ikuti saya pingin meraih medali emas, tapi memang rencana Tuhan itu lain," kata Liliyana.
"Saya harus tetap bersyukur apapun itu hasilnya, tetep dapet medali walaupun warnanya berbeda, saya tetep harus bersyukur," imbuhnya.
Lilyana sebelumnya menargetkan emas dalam penampilan terakhirnya pada ajang Asian Games.
Sayangnya, perjuangan Liliyana bersama Tontowi kandas di tangan pasangan peringkat satu dunia Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China) pada babak semifinal.
Liliyana pun berharap agar Tontowi dapat melanjutkan prestasi mereka dengan pasangan yang baru setelah dia pensiun.
(Baca Juga: Bangka Belitung Masters Indonesia 2018 Siap Digelar, Sederet Bintang Bulu Tangkis akan Unjuk Gigi)
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar