Jika ditanya apa olahraga kesukaannya, wajah Ursula Carbera, mendadak bingung. Ia tak tahu, tentu, karena wanita cantik ini menggeluti banyak olahraga.
Wanita kelahiran Bolivia berusia 37 tahun ini, mulai menyukai olahraga renang sejak usia enam tahun.
Ursula Carbera tidak menyangka bahwa itu akan menjadi titik pertamanya menuju olahraga triatlon yang ia geluti hingga sekarang.
“Selain renang, ternyata saya menyukai bersepeda dan berlari. Jadi, apa salahnya saya terjun di dunia triatlon,” kata Ursula, kepada BOLA, di Centro de Malaga, Spanyol, Rabu (12/9).
Lewat triatlon Ursula belajar banyak hal. Salah satunya, kata dia, triatlon menjadikan dirinya manusia yang gigih karena termasuk olahraga yang menguras banyak tenaga.
“Bagi saya, triatlon adalah olahraga yang membuat atletnya bersaing dengan dirinya sendiri. Bukan dengan orang lain,” kata Ursula.
(Baca Juga: Sederet Potret Aya Ohori, Pebulu Tangkis Putri Jepang yang Idolakan Taufik Hidayat)
Namun, bukan hanya triatlon yang nyatanya ia geluti. Pada usia 10 tahun, ia mengaku tergoda untuk mencoba atletik.
Bahkan, pada 2008, ia pun mulai belajar cabang olahraga downhill alias sepeda gunung.
Dalam dunia atletik, Ursula adalah salah satu dari ribuan peserta Kejuaraan Dunia Masters Atletik 2018 di Malaga, Spanyol.
Ia turun di dua nomor kategori usia 35-39 tahun, yakni lari 100 meter dan lompat jauh.
Di kedua nomor tersebut, Ursula tak mendapatkan medali apa pun. Tapi, tak ada rasa kecewa pada dirinya.
“Saya memang bukan yang tercepat dan terbaik, tapi saya adalah atlet yang paling senang,” katanya.
Ya, ia memang mencari kesenangan dalam olahraga.
Ada satu olahraga baru yang tengah ia geluti saat ini, yaitu tinju. Ursula merasa nyaman dengan olahraga yang kerap dimainkan kaum adam itu.
“Tapi dalam tinju saya masih berlatih dengan pelatih saya saja. Saya belum mencoba untuk sparing dengan orang lain,” katanya.
(Baca Juga: Sharena Panen Pujian Netizen karena Tetap Olahraga Saat Hamil Besar)
Meski melakoni berbagai cabang olahraga, Ursula mengaku tak memiliki pantangan dalam pola makannya.
Tidak seperti atlet, ia sangat gemar memakan es krim, wafel, dan meminum bir.
“Tapi setiap hari, saya mengonsumsi banyak buah, sayuran, air, dan madu. Saya juga mengonsumsi suplemen sepeti vitamin c,” ujar Ursula.
Keseharian Ursula Carbera ternyata tak hanya soal olahraga. Ia merupakan sosok desainer terkenal di negaranya.
Perancang busana, kata dia, merupakan bidang yang sudah ia sukai sejak muda.
Tapi, saat menjajal bangku kuliah, Ursula tak memilih tata busana.
Ia justru memilih jurusan arsitektur karena merasa senang melancong ke berbagai belahan dunia, dan menikmati masing-masing gaya arsitekturnya.
“Tapi justru kedua bidang itu (Tata busana dan arsitektur) jika digabungkan menjadi kekuatan baru. Itu merupakan gaya saya dalam menciptakan busana,” katanya.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar