Banyak pebulu tangkis unggulan yang harus tersingkir pada babak kedua Japan Open 2018, Kamis (13/9/2018).
Tentu yang paling mengejutkan adalah tersingkirnya unggulan satu turnamen dari sektor tungga putri Tai Tzu Ying.
Tunggal putri peringkat satu dunia itu secara mengejutkan kalah dari wakil China, Chen Xiaoxin.
Chen Xiaoxin sendiri berada di peringkat ke-33 dunia sanggup mengalahkan Tai Tzu Ying dua gim langsung.
(Baca Juga: Rekap Hasil Japan Open 2018 - Minus Tunggal Putri, 5 Wakil Indonesia Berhasil Tembus Perempat Final)
Nasib serupa juga dialami tunggal putri India, Pusarla V. Sindhu, yang juga gagal melaju ke babak perempat final.
Finalis Kejuaraan Dunia 2018 dan Asian Games 2018 itu kalah dari tunggal putri China, Gao Fangjie, dua gim langsung.
Dari sektor ganda putri, unggulan dua turnamen, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, juga harus angkat koper lebih dini.
Wakil tuan rumah itu harus mengakui keunggulan ganda putri China, Du Yue/li Yinhui, lewat duel rubber game.
Total ada sepuluh unggulan turnamen yang menelan kekalahan dari non unggulan pada babak kedua Japan Open 2018:
Berikut daftar unggulan yang kalah pada babak kedua Japan Open 2018:
Tunggal Putra
- Chou Tien Chen (Taiwan) [5] vs Lin Dan (China): 21-10, 15-21, 19-21
- Son Wan Ho (Korea) [4] vs Lee Dong Keun (Korea): 13-21, 13-21
Tunggal Putri
- Tai Tzu Ying (Taiwan) [1] vs Chen Xiaoxin (China): 18-21, 14-21
- Pusarla V. Sindhu (India) [3] vs Gao Fangjie (China): 18-21, 19-21
Ganda Putra
- Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) [3] vs Kim Won Ho/Seo Seung Jae (Korea): 21-16, 18-21, 18-21
- Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark) [5] vs Jelle Maas/Robin Tabeling (Belanda): 21-14, 17-21, 12-21
- Kim Astrup/Andres Skaarup Rasmussen (Denmark) [8] vs Chen Hung Ling/Wang Chi-Lin (Taiwan): 16-21, 15-21
Ganda Putri
- Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang) [2] vs Du Yue/Li Yinhui (China): 21-12, 25-27, 11-21
Ganda Campuran
- Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong) [4] vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang): 14-21, 21-15, 16-21
- Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) [8] vs Takuro Hoki/Koharu Yonemoto (Jepang): 21-19, 15-21, 14-21
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar