Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

16 Universitas di Bandung Berebut Tiket Grand Final Mizuno University Futsal Tournament 2018

By Budi Kresnadi - Sabtu, 15 September 2018 | 11:37 WIB
Logo MUFT 2018.
@MIZUNOID/TWITTER
Logo MUFT 2018.

Sebanyak 16 tim futsal universitas di Bandung akan bertarung pada turnamen futsal antar Universitas tingkat nasional bertajuk Mizuno University Futsal Tournament (MUFT) 2018.

Event bergengsi ini bakal digelar di lapangan futsal Progresif, Jalan Soekarno Hatta, Bandung, 22-23 September 2018.

Vennard Hutabarat, Brand Communications Executive Mizuno mengatakan Bandung akan menjadi kota terakhir tahun ini, menjelang Grand Final MUFT nanti di Yogyakarta.

(Baca Juga: Aleksandar Mitrovic: Titisan Alan Shearer, Ancaman bagi Klub Liga Inggris)

"Ini akan menjadi turnamen yang menarik, karena Bandung punya potensi besar untuk calon atlet futsal nasional," tutur Venard, yang juga mantan kapten timnas futsal Indonesia.

Mizuno memiliki format tersendiri untuk kompetisi futsal antar kampus ini. Turnamen MUFT 2018 ini merupakan edisi kedua, berlangsung di 3 kota berbeda, Yogyakarta, Surabaya, dan Bandung.

Sebelumnya, MUFT edisi pertama digelar di My Futsal Arena dan Perbanas keluar sebagai juaranya.

Setiap juara di masing-masing region tersebut ditambah juara MUFT 2017, Perbanas akan dipertemukan kembali di Grand Final yang dihelat di Yogyakarta.

Perhelatan MUFT 2018 diawali di Yogyakarta pada 12-13 Mei 2018, dengan Universitas Negeri Yogyakarta yang menjadi juaranya.

(Baca Juga: Dua Petinju yang Dinobatkan oleh Sang Promotor sebagai Lawan Terberat Anthony Joshua)

Selanjutnya giliran Surabaya menjadi tuan rumah. Universitas Negeri Surabaya berhasil menjadi jawara pada event yang dihelat 25-26 Agustus 2018.

Bukan hanya turnamen futsal antar kampus, MUFT 2018 juga menawarkan berbagai games-games seru, offline maupun online.

Untuk offline, ada ‘Mizuno Panna Battle’, mini games untuk umum serta peserta tim yang memiliki format unik dengan hadiah menarik jika berhasil menyandang gelar “Panna King”.

(Baca Juga: Oscar Sumbang Brace, Shanghai SIPG Menang plus Cetak Lima Gol untuk Kuasai Liga Super China)

Mizuno Panna Battle sendiri adalah game street soccer yang mengharuskan setiap pemain ‘ngolongin’ lawannya dengan bola untuk bisa jadi pemenang. Namun tak hanya sekedar ‘ngolongin’ bola pun harus dikontrol kembali.

Selain itu, untuk kegiatan online yang mendukung event ini, ada lomba foto Mizuno Hunt.

Cara mengikuti lomba foto online ini pun sangat mudah, cukup follow akun instagram @mizunoid, lalu unggah foto yang dilombakan, dan tag @mizuno id dengan hashtag #mizunohunt.

Lomba foto online via Instagram ini hanya digelar selama event berlangsung.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Kesulitan Untuk Memanggil Pemain, Shin Tae-yong Minta Fans Turunkan Ekspektasi Untuk Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X