Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Final Japan Open 2018 - Carolina Marin Pertahankan Gelar Juara usai Tumbangkan Nozomi Okuhara

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 16 September 2018 | 14:34 WIB
Ekspresi Carolina Marin (Spanyol) saat menjalani laga semifinal Kejuaraan Dunia 2018 yang berlangsung Sabtu (4/8/2018).
bwfworldchampionships.com
Ekspresi Carolina Marin (Spanyol) saat menjalani laga semifinal Kejuaraan Dunia 2018 yang berlangsung Sabtu (4/8/2018).

Pebulu tangkis tunggal putri Spanyol Carolina Marin berhasil mempertahankan gelar juara turnamen Japan Open 2018.

Kota Tokyo di Jepang nampaknya masih memberikan keberuntungan bagi Carolina Marin. Bahkan ketika dirinya bertemu wakil tuan rumah Nozomi Okuhara pada babak final.

Dalam pertandingan final Japan Open 2018 yang berlangsung di Musashino Forest Sport Plaza pada Minggu (16/9/2018), Marin menang dengan skor 21-19, 16-21, 21-11.

Gelar dari turnamen Japan Open 2018 membuat Carolina Marin masih mempertahankan statusnya sebagai juara bertahan turnamen.

Selain itu, kemenangan ini juga memastikan gelar turnamen BWF World Tour pertama bagi Marin pada tahun 2018. Adapun, dua gelar lain yang diraih Marin sebelumnya berasal dari Kejuaraan Eropa 2018 dan Kejuaraan Dunia 2018.

Pertandingan sendiri dibuka dengan keunggulan Nozomi Okuhara. Setelah melalui duel ketat pada awal gim pertama, Okuhara berhasil memimpin saat kedudukan 6-10.

Okuhara masih dapat mempertahankan keunggulannya menjelang berakhirnya gim pertama. Pebulu tangkis peringkat delapan dunia itu unggul tiga angka saat hanya perlu satu angka untuk mencapai game point.

Namun demikian, Marin dapat membalikkan keadaan. Setelah tertinggal saat kedudukan 16-19, Marin langsung mencetak lima angka beruntun untuk memenangi gim pertama.

(Baca Juga: Ada Dugaan Skandal Memalukan, Bulu Tangkis Malaysia Bentuk Panel Penyelidikan)

Nozomi Okuhara yang tidak ingin mengecewakan publik negaranya mencoba bangkit pada gim berikutnya.

Kerja keras Okuhara sempat membuahkan hasil saat lagi-lagi memimpin jauh saat kedudukan 10-4.

Carolina Marin mencoba memberikan perlawanan dan berhasil menyamakan kedudukan 11-11. Duel sengit melalui aksi saling kejar angka pun terjadi setelahnya.

Akan tetapi Okuhara lah yang kali ini menjadi pemenang. Tertinggal saat kedudukan 17-16, juara dunia 2017 bangkit dan mencetak lima poin beruntun.

(Baca Juga: Japan Open 2018 - Anthony Sinisuka Ginting Dapat Pujian dari Pemain Nomor Satu Dunia)

Malang bagi Okuhara, momentum kemenangan 16-21 pada gim kedua tidak dapat dimanfaatkannya pada gim penentuan.

Okuhara seakan tidak berdaya saat adu reli dengan Marin. Pebulu tangkis Jepang itu bahkan hanya dapat mencetak dua angka pada interval pertama gim ketiga.

Margin skor yang terlampau jauh menyulitkan usaha Okuhara. Sementara Marin berhasil menjaga keunggulannya meskipun pertandingan berjalan seimbang setelahnya.

Mencapai championship point saat kedudukan 20-9, Marin berhasil memastikan gelar juara Japan Open 2018 berkat kemenangan 21-11.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Eliano Reijnders Bangga Bela Timnas Indonesia, Nasihat Tijjani Sang Kakak Jadi Pendorong Semangat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X