Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatihan buat Volunteer Asian Para Games 2018 Digelar

By Dwi Widijatmiko - Senin, 17 September 2018 | 12:20 WIB
Para volunteer Asian Para Games 2018 menjalani pelatihan di Universitas Nasional, Jakarta, Senin (17/9/2018).
DWI WIDIJATMIKO/BOLASPORT.COM
Para volunteer Asian Para Games 2018 menjalani pelatihan di Universitas Nasional, Jakarta, Senin (17/9/2018).

Indonesia semakin siap menjadi tuan rumah Asian Para Games 2018.

Ajang olahraga multicabang bagi para atlet difabel itu akan diadakan di Jakarta pada 6-13 Oktober 2018.

Sebagai salah satu bentuk persiapan, Inapgoc (Komite Organisasi Asian Para Games 2018 Indonesia) mengadakan pelatihan bagi para volunteer alias sukarelawan yang akan diterjunkan membantu kelancaran penyelenggaraan.

Pelatihan umum bagi para volunteer Asian Para Games 2018 diadakan di Universitas Nasional, Jakarta, pada 17-20 September 2018.

Setiap volunteer akan mendapatkan pelatihan mengenai hal-hal yang berkaitan dalam tugasnya, yakni cara berinteraksi dengan penyandang disabilitas, cara berkomunikasi yang efektif, etika dalam bekerja, dan keterampilan interpersonal.

"Sampai saat ini kami mencatat ada 7.500 orang volunteer yang sudah terdaftar. Mereka datang dari berbagai usia, walaupun memang yang paling banyak adalah mahasiswa," ujar Rezza Dwi Brammadita, Wakil Direktur 2 Legal, HR & Volunteer Inapgoc, kepada Bolasport.com, Senin (17/9/2018).

Rezza juga mengungkapkan bahwa dari 7.500 volunteer itu, sebanyak 379 adalah sukarelawan penyandang disabilitas.

(Baca Juga: Jelang Asian Paragames 2018 - Presiden Jokowi Ingin Target Medali Meleset tetapi...)

Sebagian dari mereka juga telah bertugas di Asian Games 2018 lalu.

"Bagi mereka yang sudah pernah menjadi volunteer di Asian Games 2018, lebih kurang tanggung jawab mereka sama. Yang berbeda secara signifikan adalah cara berinteraksi dengan penyandang disabilitas. Hal ini yang ditekankan pada pelatihan ini," kata Rezza Dwi Brammadita.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Nyaris Ikuti Jejak Miris Putra Legenda MotoGP, Juara Dunia Ini Semringah Usai Jalani Balapan Terbaik

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X