Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo memastikan langkah menuju ke perempat final China Open 2018.
Kepastian itu diperoleh Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo usai menghadapi wakil Thailand, Tinn Isriyanet/Kittisak Namdash, Kamis (20/9/2018).
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menang dengan skor 21-13, 21-13 atas Tinn Isriyanet/Kittisak Namdash di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzhou, China.
(Baca juga: Lewat Film, Susy Susanti Ceritakan Perjuangannya Menorehkan Prestasi)
Dalam pertandingan tersebut, Marcus/Kevin terlihat tidak menemukan kendala saat menghadapi Isriyanet/Namdash.
Sebab, pasangan terbaik di dunia asal Indonesia itu mampu menumbangkan Isriyanet/Namdash hanya dalam waktu 23 menit.
Meski demikian, ada satu momen menarik ketika Marcus/Kevin berusaha mengembalikan shuttlecock dari lawan.
Cara yang dilakukan pasangan berjuluk Minions itu terbilang cukup brilian.
(Baca juga: Ini Harapan Agnes untuk Marcus Fernaldi Gideon Usai Juarai Japan Open 2018)
Marcus Fernaldi Gideon mengembalikan shuttlecock dengan cara menipu lawan seolah-olah dirinya tak mampu membendung serangan.
Bahkan berkat aksi fenomenal itu, Marcus/Kevin mendapatkan poin lantaran Isriyanet/Namdash terkecoh.
Brillant...phenomenal #badminton #HSBCBWFbadminton pic.twitter.com/m6WoVKNZw7
— BWF (@bwfmedia) September 20, 2018
Beragam komentar pun langsung dilontarkan netizen usai menyaksikan permainan gemilang Marcus/Kevin.
"Bisa gitu ya?" tulis akun @dickyabdulhakim.
"Pasti dikira udah mati yak," tulis akun @said_cahcilacap.
"Marcus mantuuuul," tulis akun @kirana_fe.
"Refleknya keren," tuis akun @miushinji.
"Gak manusiasi," @nasitumpeng_.
"Skill dewa itu," tulis akun @adityatrd.
"Amazing MFG," tulis akun @andrekevin_.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | twitter.com |
Komentar