Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie menerima bonus dari klub yang menaunginya, PB Tangkas Intiland.
Dalam sebuah acara yang digelar di Jakarta Royal Golf Club, Senin (8/10/2018), bonus sebesar Rp 300 juta itu diserahkan oleh Ketua Umum PB Tangkas Intiland, Justin Suhandinata pada Jojo.
Tak cuma mendapatkan bonus, Jojo berkesempatan menunjukkan suara merdunya dalam acara tersebut.
(Baca juga : Piala Asia U-16 2019 Jadi Edisi Tersukses Versi Akun Federasi Sepak Bola Asia, Netizen : Gara-gara Indonesia)
Ditemani cucu dari Justian Suhandinata, Clarissa, Jojo tampak menyanyikan sebuah lagu sambil memandangi gadis yang tengah ulang tahun tersebut.
Aksi Jonatan yang menyanyi diatas panggung ditemani Clarissa ini pun membuat netizen patah hati.
View this post on Instagram
"Hancur hati adek bang Jo," tulis akun @megasinaga28.
"Potek," tulis akun @runniyanti_.
"Liverku terpotek," tulis akun @fgracewitha.
"Potek," tulis akun @rezzabellaakhyan.
"Patah hati gue bang," tulis akun @yeni_febri16.
"Potek mas potek," tulis akun @vickyyheyu.
"Potek ih, tapi untung bukan kepin," tulis akun @annisaislamikhairati.
"Potek hati eneng bang ," tulis akun @oohrika_11.
Terlepas dari momen tersebut, Jojo mendapatkan bonus tersebut karena sukses mengharumkan nama Indonesia di ajang multi-event Asian Games 2018.
Jojo sukses menjuarai sektor tunggal putra dalam kompetisi nomor individu menaklukan wakil Taiwan, Chou Tien Chen.
Kala itu, Jojo menaklukan Chou secara dramatis rubber game, 21-18, 20-22, 21-15.
Editor | : | Muhammad Shofii |
Sumber | : | instagram.com/badminton.ina |
Komentar