Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Denmark Open 2018 - Indonesia Siapkan 16 Amunisi, The Minions dan Owi/Butet Siap Kembali Beraksi

By Doddy Wiratama - Rabu, 10 Oktober 2018 | 21:15 WIB
   Marcus Fernaldi Gideon (kiri) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo (kanan) saat melakoni partai final bulu tangkis nomor ganda putra Asian Games 2018, Selasa (28/8/2018).
FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA
Marcus Fernaldi Gideon (kiri) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo (kanan) saat melakoni partai final bulu tangkis nomor ganda putra Asian Games 2018, Selasa (28/8/2018).

Sebanyak 16 wakil Indonesia dijadwalkan bakal tampil pada turnamen bulu tangkis Denmark Open 2018 yang akan digelar pada pekan depan.

Denmark Open 2018 yang masuk dalam kategori turnamen BWF World Tour Super 750 itu akan diselenggarakan pada 16-21 Oktober 2018.

Dari informasi yang didapat BolaSport.com, seluruh pertandingan Denmark Open 2018 bakal dilangsungkan di venue bernama Odense Sports Park.

Seminggu menjelang kompetisi bergulir, hasil drawing turnamen tersebut sudah dapat diketahui oleh publik secara luas.

Indonesia tercatat mengirimkan 16 wakil ke Odense untuk mengikuti turnamen bulu tangkis tersebut.

Nomor ganda putra menjadi sektor penyumbang amunisi terbanyak untuk Indonesia pada Denmark Open 2018 dengan lima wakil.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menjadi salah satu andalan Merah-Putih pada nomor ini meski pada laga terakhirnya harus menelan kekalahan pada semifinal China Open (22 September) 2018.

Baca Juga: 

Sementara itu, pada nomor ganda campuran Indonesia akan kembali diperkuat oleh Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang datang ke Denmark Open 2018 sebagai unggulan ketiga.

Setelah tersingkir di China Open 2018 bersama dengan Liliyana, Tontowi sebenarnya sempat bakal mendapat tandem baru saat tampil di Chinese Taipei Open 2018.

Kala itu Tontowi Ahmad bakal diduetkan dengan Winny Oktavina Kandow sebelum akhirnya dibatalkan oleh PBSI karena faktor persiapan Owi menghadapi tur Eropa.


Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, melakukan selebrasi setelah memastikan diri sebagai juara Indonesia Open 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (8/7/2018). ( BADMINTON INDONESIA )

Di Denmark Open 2018 nanti, Indonesia juga akan mengirim tiga wakil pada nomor ganda putri dan jumlah yang sama untuk nomor tunggal putra.

Sedangkan pada nomor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung akan menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang dikirim ke Denmark Open 2018.

Dilansir BolaSport.com dari laman BWF, berikut 16 wakil Indonesia pada ajang Denmark Open 2018:

Tunggal Putra:

  • Tommy Sugiarto
  • Jonatan Christie
  • Anthony Sinisuka Ginting

Tunggal Putri:

Ganda Putra:

Ganda Putri:

  • Greysia Polii/Apriyani Rahayu
  • Ni Ketut Mahadewi Istarani/Rizki Amelia Pradipta
  • Anggia Shitta Awanda/Della Destiara Haris

Ganda Campuran:

  • Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
  • Ricky Karandasuwardi/Debby Susanto
  • Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja
  • Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir

*Daftar di atas masih sangat mungkin berubah tergantung dengan kondisi termutakhir pemain bersangkutan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : bwfbadminton.com
REKOMENDASI HARI INI

PSBS Biak Tim Promosi Liga 1 2024/2025 yang Ingin Konsisten Raih Kemenangan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136