Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Denmark Open 2018 - Kekalahan Viktor Axelsen adalah Kebahagiaan Rekan Senegaranya

By Any Hidayati - Jumat, 19 Oktober 2018 | 14:59 WIB
Tunggal putra Denmark, Anders Antonsen
BADMINTON EUROPE
Tunggal putra Denmark, Anders Antonsen

Hasil mengejutkan terjadi pada Denmark Open 2018 yakni ketika dua tunggal putra tuan rumah, Anders Antonsen dan Viktor Axelsen, bentrok pada babak 16 besar, Kamis (19/10/2018).

Odense Sports Park, Denmark menjadi saksi ketika rasa bahagia Antonsen pecah ketika menang 21-10, 12-21, 21-19 atas Axelsen yang jauh lebih diunggulkan.

Sebagai unggulan pertama, Axelsen mendapat banyak dukungan penonton yang dibuktikan dengan teriakan "Ayo Viktor, ayo," ketika ia merebut gim kedua.

Antonsen pun menceritakan perasaannya ketika sukses menaklukkan juara dunia 2017 dan untuk sementara unggul 2-1 dalam rekor pertemuan.

"Saya merasa bermain bagus di gim pertama. Saya telah bermain seperti yang telah direncanakan jadi harus bertahan atau menyerang," kata Antonsen seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Bulu Tangkis Denmark.

Antonsen mengaku sempat terkejut saat Axelsen merebut gim kedua dan memaksa adanya rubber game.

"Cukup buruk karena saya tidak bisa memenangi gim kedua. Saya rasa telah memberikan yang terbaik. Saya pikir dia bakal kehilangan semangat eh ternyata tidak. Dia malah berjuang lebih keras dan menyulitkan saya," Antonsen menceritakan momen di gim kedua.


Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, mengembalikan kok ke arah Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) pada babak semifinal Japan Open 2018 yang berlangsung di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jumat (14/9/2018). (TOSHIFUMI KITAMURA/AFP PHOTO )

"Pada gim ketiga, saya benar-benar gugup. Saya sempat unggul hingga enam poin tetapi dia terus berusaha untuk memperkecil jarak dan terus mendekat," tuturnya.

Namun, Antonsen kemudian merasa sangat lega ketika bisa mengakhiri pertandingan dengan sebuah kemenangan.

(Baca Juga: Jadwal Tanding 6 Wakil Indonesia pada Perempat Final Denmark Open 2018, dari Perang Saudara hingga Laga Dini Hari)

"Setelah itu, saya hanya bisa berpikir 'wow luar biasa' saat melihat ke penonton dan pelatih bahwa semua telah berakhir," kata Antonsen.

Pada babak perempat final Denmark Open 2018 yang berlangsung hari ini, Jumat (19/10/2018), Antonsen akan berhadapan dengan Huang Yuxiang dari China di Odense Sports Park.

Berdasarkan catatan BWF Badminton, sebelum Denmark Open 2018 Antonsen menang atas Axelsen di Kejuaraan Eropa 2017 sedangkan Axelsen menang di All England Open 2017 atas sang rekan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Piala Asia U-19 2018 FT: INDONESIA 3-1 TAIWAN #timnasday #timnas #timnasindonesia #timnasu19

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : badminton.dk

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
34
82
2
Arsenal
34
67
3
Newcastle United
34
62
4
Manchester City
34
61
5
Chelsea
34
60
6
Nottingham Forest
33
60
7
Aston Villa
34
57
8
Fulham
34
51
9
Brighton & Hove Albion
34
51
10
AFC Bournemouth
34
50
Klub
D
P
1
Persib Bandung
29
61
2
Dewa United FC
29
53
3
Persebaya Surabaya
29
52
4
Persija Jakarta
29
47
5
Malut United
29
47
6
PSM Makassar
29
44
7
Borneo Samarinda
29
43
8
Arema
29
42
9
Persita
29
42
10
PSBS Biak Numfor
29
41
Klub
D
P
1
Barcelona
33
76
2
Real Madrid
33
72
3
Atletico Madrid
33
66
4
Athletic Bilbao
33
60
5
Real Betis
33
54
6
Villarreal
32
52
7
Celta Vigo
33
46
8
Osasuna
33
44
9
Mallorca
33
44
10
Real Sociedad
33
42
Klub
D
P
1
SSC Napoli
34
74
2
Inter
34
71
3
Atalanta
34
65
4
Juventus
34
62
5
Bologna
33
60
6
Roma
34
60
7
Lazio
33
59
8
Fiorentina
34
59
9
AC Milan
34
54
10
Torino
34
43
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X