Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, gagal merebut tiket final Denmark Open 2018.
Gregoria Mariska Tunjung berhadapan dengan wakil India, Saina Nehwal, pada semifinal Denmark Open 2018.
Wakil Indonesia satu-satunya pada sektor tunggal putri itu menyerah dua gim langsung pada pertandingan yang berlangsung di Odense Sports Park, Denmark, Sabtu (20/10/2018).
Saina Nehwal berhasil keluar sebagai pemenang setelah unggul 21-11, 21-12 atas Gregoria Mariska Tunjung.
(Baca Juga: Hasil Denmark Open 2018 - Greysia/Apriyani Gagal ke Final Seusai Takluk dari Unggulan Pertama)
Gregoria memulai pertandingan gim pertama dengan kurang bagus. Nehwal mampu mendominasi jalannya pertandingan.
Tunggal putri India itu bahkan mampu mengakhiri interval gim pertama dengan keunggulan 11-5.
Selepas jeda interval, Nehwal kembali memperlebar jarak poin dari Gregoria. Beberapa kali wakil Indonesia itu melakukan kesalahan yang menguntungkan lawan.
Sempat berusaha mengejar keunggulan Nehwal, Gregoria menyerah 21-11 pada gim pertama.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar