Setelah 23 bulan absen bertarung di dalam arena MMA, Conor McGregor memutuskan untuk menjalani comeback pada awal Oktober 2018 tepatnya pada ajang UFC 229.
Sayangnya, momen comeback Conor McGregor ke ajang yang membesarkan namanya tersebut tak berjalan sesuai harapan.
McGregor harus mengakui ketangguhan Khabib Nurmagomedov dalam partai utama UFC 229 yang digelar di T-Mobile Arena, Las Vegas pada 6 Oktober 2018.
Kala itu Conor McGregor harus menyerah pada ronde keempat setelah tak bisa lepas dari kuncian leher yang dilakukan sang lawan.
Setelah menderita kekalahan dari Khabib Nurmagomedov, kini petarung asal Republik Irlandia itu sudah menyiapkan rencana selanjutnya.
McGregor mengaku siap untuk menantang salah satu petarung legendaris yang dimiliki UFC, yakni Anderson Silva.
Sebagai informasi BolaSporter, Silva merupakan petarung asal Brasil yang sempat merasakan kejayaan di ajang UFC pada periode 2006-2012 saat menjadi juara kelas menengah.
Baca Juga:
- Presiden UFC: Tak Usah Pedulikan Duel Khabib Nurmagomedov Vs Floyd Mayweather Jr
- Ketika Conor McGregor Menyulap Tracksuit Menjadi Outfit Super Stylish
- Presiden UFC Bantah Kabar Rematch Khabib Nurmagomedov Vs Conor McGregor
Conor McGregor pun mengaku jika petarung legendaris UFC berjuluk The Spider itu masuk dalam daftar calon lawan berikutnya.
"Saya tertarik dengan rencana duel kontra Anderson Silva ini," kata Conor McGregor dikutip BolaSport.com dari Bleacher Report.
"Anderson Silva adalah legenda dalam ajang ini. Saya hanya akan melakoni pertandingan yang menurut saya menarik atau memiliki makna penting," tutur The Notorious melanjutkan.
Pada sisi lain, Anderson Silva menyambut baik rencana tersebut dan mengaku siap jika harus bertarung dengan McGregor.
"Sebuah kehormatan besar dapat menguji diri saya sendiri dengan bertarung menghadapi seorang Conor McGregor," ujar Silva
"Mari wujudkan duel ini! UFC menginginkan pertarungan super dan saya yakin fan dari seluruh dunia tertarik untuk menyaksikannya," kata pria 43 tahun ini menambahkan.
Meskipun demikian, UFC diprediksi bakal menghadapi beberapa rintangan untuk mewujudkan laga ini mengingat kedua petarung memiliki berat badan dan kelas yang berbeda.
View this post on Instagram@cristiano = raja di lapangan, juga raja di media sosial? #cristianoronaldo
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | bleacherreport.com |
Komentar