Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

French Open 2018 - Menang Relatif Mudah, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir Maksimalkan Laga Perdana untuk Beradaptasi

By Doddy Wiratama - Rabu, 24 Oktober 2018 | 23:24 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, bereaksi saat menghadapi Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) pada babak kedua China Open 2018 di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Kamis (20/9/2018).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, bereaksi saat menghadapi Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) pada babak kedua China Open 2018 di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Kamis (20/9/2018).

Ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, sukses melaju ke fase 16 besar French Open 2018 usai meraih kemenangan pada Rabu (24/10/2018).

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir sukses memetik kemenangan setelah berhasil mengatasi perlawanan wakil Taiwan, Lee Yang/Hsi Ya Ching.

Bermain di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, Owi/Butet menang secara straight game, 21-14, 21-17, dalam laga berdurasi 31 menit.

Meski menang relatif mudah, tetapi Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir memaksimalkan laga ini untuk menyesuaikan diri dengan kondisi lapangan dan shuttlecock yang digunakan pada French Open 2018.

"Kami harus kembali menyesuaikan diri di laga pertama ini karena shuttlecock yang digunakan berbeda dengan Denmark Open," kata Liliyana Natsir dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia

"Kami juga harus fokus dengan stamina karena ini turnamen kedua beruntun yang kami ikuti. Dengan shuttlecock yang begini (berat), tenaga pasti terkuras maka stamina kami harus bagus," ujar Butet menambahkan.

Baca Juga:

Sementara itu, Tontowi Ahmad juga sedikit memberikan komentar terkait penampilan Lee Yang/Hsi Ya Ching pada laga tersebut.

"Hari ini lawan tidak mudah dimatikan. Kami harus menerapkan pola permainan yang sesuai untuk bisa mendapatkan poin," kata Tontowi Ahmad.

"Tadi di gim kedua sempat berjalan agak ramai, karena kami bantak melakukan kesalahan sendiri," ucap pemain 31 tahun itu menambahkan.

Pada babak kedua French Open 2018, Owi/Butet bakal kembali dihadapkan dengan ganda campuran Taiwan lainnya, Wang Chi-Lin/Lee Chia Hsin.

Liliyana Natsir pun memiliki penilaian tersendiri terkait calon lawan yang bakal dihadapi pada esok hari, Kamis (25/10/2018).

"Permainan pasangan Taiwan kurang lebih sama, tetapi Wang/Lee mungkin lebih memiliki serangan yang lebih kuat," ujar pemain asal Manado ini.

"Saat mereka beberapa kali bertemu lawan unggulan, pertandingan berlangsung ketat. Pokoknya besok (Kamis) kami harus siap capek dan bermain lebih sabar," kata Liliyana Natsir memungkasi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Luis Milla sudah move on? #luismilla #celtavigo #laliga #timnas

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : Badminton Indonesia
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136