Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, gagal melangkah ke semifinal French Open 2018.
Jonatan Christie berhadapan dengan unggulan keenam asal China, Chen Long, pada babak perempat final di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, Jumat (26/10/2018).
Chen Long berhasil keluar sebagai pemenang setelah unggul atas Jonatan dengan skor 21-18, 12-21, 21-16.
Baca Juga:
- Link Live Streaming Semifinal French Open 2018 - Indonesia Sisakan 2 Wakil, Greysia/Apriyani Tanding Pukul 16.15 WIB
- Rekap Hasil French Open 2018 - Indonesia Sisakan 2 Amunisi untuk Partai Semifinal
- Jadwal Semifinal French Open 2018 - Minions dan Greysia/Apriyani Berburu Tiket Final
Jonatan mengakui bahwa dia banyak melakukan kesalahan pada gim pertama.
"Sebenarnya sudah bisa jalan mainnya, tetapi pada game pertama saya masuih banyak ragu-ragu, banyak mati sendiri," kata Jonatan Christie dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Waktu sudah menyamakan kedudukan 16-16, lawan lebih fokus dan lebih siap dari serangan," ujarnya.
Meski berhasil memenangkan gim kedua, Jonatan gagal melanjutkan penampilan apiknya pada gim ketiga, banyak kesalahan yang dilakukannya.
Di sisi lain pada gim ketiga, Chen Long kembali bermain seperti pada gim pertama.
"Kalau dari permainan cukup seimbang, tetapi saya masih terburu-buru, dapat kesempatan langsung menyerang," ujar Jonatan lagi.
"Seharusnya variasikan setengah smash dulu, chop seperti pada gim kedua. Saya banyak belajar dari pertandingan ini," ucapnya.
Indonesia tinggal menyisakan dua perwakilan pada babak semifinal French Open 2018.
Dua wakil Indonesia yang tersisa adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
View this post on InstagramBagaimana kiprah coach Bima Sakti di Piala AFF 2018 nanti? #timnasindonesia #bimasakti
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar