Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

French Open 2018 - Strategi Bermain Reli Antar Ganda Putri Bulgaria Bersaudara Tumbangkan Juara Olimpiade 2016

By Delia Mustikasari - Sabtu, 27 Oktober 2018 | 13:48 WIB
Ganda putri Bulgaria, Gabriela Stoeva (depan) dan Stefani Stoeva.
TWITTER.COM
Ganda putri Bulgaria, Gabriela Stoeva (depan) dan Stefani Stoeva.

Strategi bermain reli mengantar pasangan ganda putri Bulgaria, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva, menumbangkan Juara Olimpiade Rio 2016, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang) pada perempat final French Open 2018.

Bermain di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, Jumat (26/10/2018), Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva, menang dengan skor 21-8, 21-16 atas Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi.

Melalui hasil ini, Stoeva bersaudara meraih kemenangan pertama atas Matsutomo/Takahashi.

Dari empat pertemuan sebelumnya, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva selalu kalah. Kini rekor antara kedua pasangan terevisi 1-4 masih untuk keunggulan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi.

Sejak awal gim pertama, Stoeva/Stoeva sudah memegang kendali permainan.

Matsutomo/Takahashi berusaha mengejar ketinggalan pada gim kedua. Namun, Stoeva/Stoeva memainkan strategi reli panjang dan pertahanan yang stabil.

"Kami benar-benar tidak percaya dengan apa yang baru saja kami lakukan," kata Stefani Stoeva seperti dilansir BolaSport.com dari Badzine.

Baca juga:

"Kami jelas sangat senang dengan penampilan kami. Kami merasa luar biasa. Kami berbicara banyak dengan pelatih dan tujuan utamanya adalah menjaga agar aksi bermain reli terus berlangsung, dan itu berhasil," ujar Stefani Stoeva.

Stoeva/Stoeva selanjutnya akan berusaha mengulangi pencapaian tahun lalu dengan menembus final France Open.

Pada babak semifinal, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva akan menghadapi Shin Seung-chan/Lee So-hee (Korea Selatan).

Babak semifinal akan digelar Sabtu (27/10/2018) mulai pukul 11.00 waktu setempat atau 16.00 WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Rahasia permainan Timnas U-19 Jepang sudah di tangan Indra Sjafri. . Dukung terus Egy Maulana cs, merahkan SUGBK! . #timnasu19indonesia #timnasday

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : badzine.net
REKOMENDASI HARI INI

Bukan Gelar Juara, Ini Komitmen dari Ruben Amorim di Man United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X