Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kota Paris dan Kenangan Manis Liliyana Natsir di French Open

By Any Hidayati - Sabtu, 27 Oktober 2018 | 23:24 WIB
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir saat berhadapan dengan wakil Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, pada pertandingan yang berlangsung di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, Jumat (26/10/2018).
BADMINTON INDONESIA
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir saat berhadapan dengan wakil Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, pada pertandingan yang berlangsung di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, Jumat (26/10/2018).

Turnamen bulu tangkis French Open ternyata meninggalkan kenangan manis bagi sosok Liliyana Natsir selama berkarier sebagai atlet bulu tangkis.

Hal tersebut diungkapkan oleh perempuan 33 tahun tersebut pada edisi French Open 2018.

"Saya punya kenangan manis di Paris dengan dapat tiga gelar juara di sini," ujar Liliyana Natsir seperti dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.

Pebulu tangkis yang akrab disapa Butet ini mengatakan jika Paris adalah salah satu kota yang akan ia rindukan setelah resmi pensiun nanti.

"Saya memang suka tanding di Paris, kotanya indah, suporternya meriah, pasti bakal kangen lagi ke Paris," kata Liliyana melanjutkan.

Sebagai informasi, Butet meraih gelar juara French Open pada edisi 2009, 2014, dan terakhir pada 2017 lalu.

Liliyana Natsir yang berpasangan dengan Tontowi Ahmad gagal menutup French Open terakhir mereka pada tahun ini dengan gelar juara.


Pebulu tangkis ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, berhasil menjadi juara All England Open 2018 pada Minggu (18/3/2018). (BWFWORLDTOUR.COM)

Hal ini dikarenakan keduanya kalah 16-21, 21-16, 18-21 dari ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, di perempat final pada Jumat (26/10/2018).

Meski tidak menjadi juara di edisi terakhirnya, perempuan asal Manado ini tetap akan kembali ke Paris suatu hari nanti.

"Mungkin suatu saat nanti saya akan kembali lagi ke Paris, bukan untuk bertanding tetapi untuk jalan-jalan," kata Liliyana menegaskan.

Baca Juga:

Hingga hari ini, Liliyana Natsir menjadi salah satu legenda bulu tangkis Indonesia, terutama untuk sektor ganda.

Liliyana tercatat sukses bermain apik di ganda putri maupun ganda campuran meski acap bergonta-ganti pasangan bermain.

Menurut rencana, Liliyana Natsir akan gantung raket pada awal tahun 2019 yang artinya French Open 2018 menjadi perjumpaan terakhirnya di Paris sebagai pemain.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Apakah seperti ini susunan pemain timnas U-19 Indonesia untuk laga kontra Jepang besok? #timnasindonesia #timnasu19

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : badmintonindonesia.org
REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Liga Europa - Man United Ketemu Si Juara Norwegia, Mees Hilgers Ditantang Jagoan Belgia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136