Hari Minggu (28/10/2018) di Kota Paris, Prancis, tampaknya tidak bersahabat dengan para juara bertahan turnamen bulu tangkis French Open.
Turnamen yang tahun ini berlangsung di Stade Pierre de Coubertin menampilkan pertandingan seru yang tidak bisa ditebak hingga akhir pertandingan.
Satu per satu pemain unggulan dan favorit juara justru tumbang di tengah jalan termasuk juga para juara bertahan.
Pebulu tangkis tunggal putri Tai Tzu Ying (Taiwan) yang sukses melaju ke final gagal menjadi juara back-to-back setelah dikalahkan wakil Jepang, Akane Yamaguchi.
Selain Tai Tzu Ying, para juara French Open 2017 mengalami hasil yang lebih buruk lantaran tidak lolos ke babak final tahun ini.
Ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang tahun lalu meraih gelar superseries pertama mereka pada ajang French Open 2017 terhenti di semifinal.
Juara dunia 2018 asal Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara, menjadi pelaku utama yang menggagalkan misi Greysia/Apriyani untuk kembali menjadi juara.
Kemudian pasangan Lee Jhe-Huei/Lee Yang (Taiwan) yang tahun lalu menjadi juara ganda putra kalah dari pasangan muda China, Han Chengkai/Zhou Haodong, di semifinal.
Baca Juga:
- Simpatisan United Purwakarta Ikut Bersimpati untuk Tragedi Jatuhnya Pesawat Lion Air JT 610
- Pesan Khusus Maverick Vinales untuk Yamaha Setelah Memenangi MotoGP Australia 2018
- Cedera Pinggang Paksa Gregoria Mariska Tunjung Mundur dari SaarLorLux Open 2018
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (ganda campuran/Indonesia) dan Kidambi Srikanth (tunggal putra/India) sama-sama terhenti pada perempat final French Open 2018.
Owi/Butet kalah dari Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) sementara Kidambi disingkirkan Kento Momota (Jepang).
Hasil ini membuat jawara French Open 2018 benar-benar baru dan berbeda dari edisi 2017 lalu.
Daftar juara French Open 2017:
- Tunggal Putra - Kidambi Srikanth (India)
- Tunggal Putri - Tai Tzu Ying (Taiwan)
- Ganda Putra - Lee Jhe-Huei/Lee Yang (Taiwan)
- Ganda Putri - Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia)
- Ganda Campuran - Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (Indonesia)
Daftar juara French Open 2018:
- Tunggal Putra - Chen Long (China)
- Tunggal Putri - Akane Yamaguchi (Jepang)
- Ganda Putra - Han Chengkai/Zhou Haodong (China)
- Ganda Putri - Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang)
- Ganda Campuran - Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China)
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar