Pemain asal Indonesia, Egy Maulana Vikri telah kembali ke klubnya di Polandia, Lechia Gdansk pada Senin (5/11/2018).
Pemain 18 tahun tersebut bakal kembali membela Lechia Gdansk usai berlaga membela timnas U-19 Indonesia di Piala Asia U-19 2018.
Langkah timnas U-19 Indonesia harus terhenti pada perempat final Piala Asia U-19 2018.
Laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno itu sekaligus menjadi penentu tim yang lolos Piala Dunia U-20 2019 di Polandia.
Skuat Garuda Nusantara kalah 0-2 dari timnas U-19 Jepang, Minggu (28/10/2018), juga gagal lolos ke Piala Dunia U-20 2018.
(Baca juga: Fernando Torres Kena Kartu Kuning Kedua di Liga Jepang saat Tim yang Dibelanya Menang)
Egy Maulana Vikri telah tiba ke klubnya, Lechia Gdansk pada Senin (5/11/2018). Hal ini diketahui dari postingan instastory milik rerkan setimnya, Kuba Arak.
"Egy Maulana Vikri telah kembali," tulisnya.
Begitu tiba di Lechia Gdansk, Egy langsung menjalani pemotretan yang dilakukan oleh klub, seperti dilansir BolaSport.com dari Lechia Info 24.
Para pemain Lechia memang telah melakukan pemotretan beberapa hari sebelumnya, saat Egy masih membela timnas U-19 Indonesia di Piala Asia U-19 2018.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | instagram.com/lechia_info24 |
Komentar