Babak kedua Fuzhou China Open 2018 pada Kamis (9/11/2018) tampaknya menjadi awal mimpi buruk bagi ganda putri Jepang.
Jepang yang saat ini mendominasi sektor ganda putri dunia selama dua tahun terakhir, gugur secara bersamaan pada laga perebutan tiket perempat final.
Sebanyak 3 dari 5 ganda putri Jepang kandas pada babak kedua Fuzhou China Open 2018, dan uniknya ketiga pasang wakil Jepang ini kalah dari wakil Korea Selatan.
Naoko Fukuman/Kurumi Yonao menjadi ganda putri Jepang pertama yang gagal melaju ke perempat final seusai kalah 16-21, 12-21 dari Lee So-hee/Shin Seung-chan.
Ganda putri nomor satu dunia saat ini, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota, menyusul dengan kekalahan 13-21, 11-21 dari Chang Ye-na/Jung Kyung-eun.
Kemudian Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto menjadi korban ketiga kekalahan dari wakil Korea Selatan saat berjumpa pasangan muda Baek Ha-na/Kim Hye-rin.
Tanaka/Yonemoto kalah 15-21, 13-21 dari Baek/Kim dan gagal melaju ke perempat final Fuzhou China Open 2018.
Baca Juga:
- Hasil Fuzhou China Open 2018 - Comeback Manis Bawa Ahsan/Hendra Sukses Tumbangkan Unggulan Ke-4
- Jadwal Fuzhou China Open 2018 - Indonesia Sisakan 6 Amunisi, Sektor Ganda Jadi Andalan
- Link Live Streaming Perempat Final Fuzhou China Open 2018, Indonesia Sisakan 6 Wakil
Dengan kekalahan tiga wakil tersebut, Jepang tinggal menyisakan dua pasang ganda putri yaitu Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi dan Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | bwfbadminton.com |
Komentar