Kota Batam di Kepulauan Riau akan menggelar lomba lari bertajuk BP Batam-Barelang Marathon 2018 yang berlangsung pada 2 Desember mendatang.
Lomba marathon ini akan diikuti oleh pelari Indonesia dan 16 negara lainnya yang tersebar di Benua Asia, Afrika, Eropa, hingga Amerika.
Para peserta terdiri dari lima negara Asia termasuk Indonesia yaitu Malaysia, Singapura, Filipina, India, dan Jepang.
Peserta dari Benua Biru Eropa terdiri atas pelari asal Aland Island, Jerman, Inggris Raya, Turki, Albania, dan Swedia.
Kemudian tiga negara dari Afrika yaitu Algeria, Ethiopia, dan Kenya, serta dua negara Benua Amerika yaitu Amerika Serikat dan Meksiko.
Hal tersebut disampaikan oleh Event and Promotion Manager Tribun Batam, Anita, yang memastikan jika BP Batam-Barelang Marathon 2018 diikuti oleh berbagai negara di dunia.
"Total ada 17 negara yang akan berpartisipasi termasuk Indonesia," ucap Anita yang dikutip BolaSport.com dari Tribun Batam.
Baca Juga:
- Komentator UFC: Floyd Mayweather Sudah Masuk ke Dalam Jebakan Orang Jepang
- Potret Kerasnya Latihan Calon Atlet American Football di China
Antusiasme para peserta yang tersebar di empat benua ini membuat Kepala Badan Pengusahaan Batam, Lukita Dinarsyah Tuwo, bahagia.
Lukita berharap jika ajang marathon ini akan menjadi acara olahraga rutin yang menjadi agenda internasional sehingga menarik minat lebih banyak lagi pelari mancanegara.
"Harapan saya dengan acara Barelang Marathon 2018 ini dapat menjadi salah satu kegiatan yang akan meningkatkan kunjungan turis domestik dan mancanegara ke Batam," kata Lukita.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | batam.tribunnews.com |
Komentar