BP Batam-Barelang Marathon 2018 sudah siap digelar pada Minggu 2 Desember 2018 di sekitar kawasan Jembatan Barelang, Batam.
Beberapa jam sebelum lomba dimulai, BP Batam selaku tuan rumah Barelang Marathon 2018 pun menggelar acara makan malam alias gala dinner pada 1 Desember 2018.
Gala dinner yang diselenggarakan di Harmoni One Batam Centre itu dihadiri oleh sejumlah runner.
Dari informasi yang didapat BolaSport.com dari Tribun Batam, acara malam itu juga dihadiri oleh Lukita Dinarsyah Tuwo (Kepala BP Batam), Heri Sastrawan) (Kasubag Hukum dan Organisasi Sekretariat Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I), Yusmar Angga Dinata (Deputi 2 BP Batam), dan Eko Budi Soepriyanto (Deputi 4 BP Batam).
Dalam sambutannya, Lukita mengucapkan terima kasih kepada para peserta yang telah mengikuti Barelang Marathon 2018 yang menjadi kesempatan kedua bagi BP Batam menggelar acara itu.
"Tahun lalu kami memberikan support dan bekerja sama dengan Tribun Batam. Adanya event Barelang Marathon ini dapat mempromosikan jembatan Barelang," katanya.
"Ini potensi yang kita punya, jembatan ini yang menghubungkan antara pulau Batam, Rempang, dan Galang," ujar Lukita menambahkan.
Baca Juga:
- Barelang Marathon 2018 - Pria Jerman Rela Terbang Jauh ke Batam demi Ikuti Lomba
- Sejumlah Komunitas Semarakkan BP Batam Barelang Marathon 2018
Sementara itu, Heri Sastrawan menyoroti dampak yang diberikan Barelang Marathon terhadap aspek pariwisata di sekitar Batam.
"Kita tahu bahwa Batam mempunyai hal yang menarik untuk dijadikan tempat berwisata. Batam juga terkenal dengan pusat perbelanjaannya," ujar Heri.
"Jadi, jangan lupa untuk belanja di Batam karena di sini banyak tempat belanja," ucapnya.
Setelah memberi sambutan, gala dinner dilanjutkan dengan pemberian jersey secara simbolis kepada salah satu peserta Barelang Marathon 2018.
BP Batam-Barelang Marathon 2018 sendiri bakal digelar pada Minggu (2/11/2018) pagi pukul 05.30 WIB dengan gate open yang dilakukan mulai pukul 04.00 WIB.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | batam.tribunnews.com |
Komentar