Sejumlah pegolf yang berpartisipasi pada turnamen Indonesian Masters 2018 sudah siap menghadapi cuaca buruk yang melanda kota Jakarta dan sekitarnya pada belakangan ini.
Salah satu peserta Indonesian Masters 2018, Danny Masrin (Indonesia), mengaku sudah terbiasa dengan hujan dan kondisi angin yang tak menentu.
Menurut Danny, persoalan cuaca buruk tak akan menjadi kendala berarti selama sang pegolf bisa mempertahankan fokus selama pertandingan berlangsung.
"Saya sudah siap kalau pertandingan pada siang atau sore hari harus suspend (ditunda) karena hujan. Makanya, selama masa suspend itu, kami harus ada game, buku, atau apapun untuk mengalihkan," kata Danny saat ditemui di Royale Golf Club, Jakarta, Selasa (11/12/2018).
"Soalnya kami tidak tahu berapa lama pertandingan di-suspend. Bisa satu jam atau mungkin tiga jam. Jadi kami harus siap," tutur dia.
Menurut Danny, persoalan cuaca buruk saat pertandingan juga pernah dia alami saat mengikuti turnamen di Malaysia dan Taiwan.
Biasanya, kata Danny, arah angin akan berganti seusai hujan. Ia pun harus teliti meraba kondisi angin agar bisa memukul sesuai sasaran.
Baca juga:
- BWF World Tour Finals 2018 - Chou Tien Chen Menjadi Ujian Pertama bagi Anthony Ginting
- Jelang BWF World Tour Finals 2018 - Komentar Pasangan Denmark Seusai Satu Grup dengan The Minions
- BWF World Tour Finals 2018 - 1 Grup dengan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying Bidik Semifinal
Pegolf lainnya, Shubhankar Sharma (India), juga mengaku tak masalah dengan kondisi cuaca Jakarta yang tak menentu.
Terlebih lagi, Sharma juga sudah mengenali dengan cukup baik kondisi lapangan di Royale Golf Club.
"Saya sudah tak sabar untuk bermain pada turnamen pekan ini," ucap Sharma.
Indonesian Masters sendiri merupakan babak ketiga dari Panasonic Swing 2018-2019 yang notabene adalah rangkaian kompetisi poin agregat.
Rangkaian kompetisi poin tersebut mencakup lima putaran yang diperebutkan oleh para pegolf Asian Tour.
Indonesia Masters 2018 sendiri diikuti sekitar 144 pegolf dari berbagai negara. Mereka memperebutkan total hadiah sebesar 750.000 dollar AS.
View this post on InstagramPembagian grup BWF World Tour Finals 2018. #bwfworldtourfinals2018 #bwf #badminton #bulutangkis
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar