Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Fitriani, berharap bisa membawa timnya lolos ke semifinal Kejurnas PBSI 2018.
Fitriani membela tim Exist pada Kejurnas PBSI 2018 yang tergabung ke dalam Grup B Divisi 1 bersama tim PB Djarum, SGS PLN Bandung, dan PB AD.
Pada hari pertama, tim Exist menelan kekalahan dari PB Djarum. Namun Fitriani dkk meraih kemenangan atas SGS PLN Bandung pada hari kedua, Rabu (19/12/2018).
Baca Juga:
- Klasemen Sementara Kejurnas PBSI 2018 - Baru 2 Tim yang Sudah Amankan Tiket Semifinal
- Kejurnas PBSI 2018 - Semua Laga Lewati Rubber Game, PB Mutiara Cardinal Bandung Raih Kemenangan Sempurna
- Kejurnas PBSI 2018 - Kevin Sanjaya Mengaku Belum Maksimal Jajal Lapangan
Fitriani menjadi salah satu penyumbang angka kemenangan bagi tim Exist saat mengalahkan Putri Ayu Desiderianti dengan skor 21-13, 21-10.
Dalam pertandingan kemarin, Fitriani mengaku bermain lebih aman ketika melawan wakil SGS PLN Bandung.
"Sebetulnya dibilang menang mudah tidak jugam karena tidak mudah untuk mematikan lawan," kata Fitriani dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Tadi lawan cukup ulet. Saya menerapkan permainan reli kontrol dan bermain lebih aman saja," ujarnya.
Tim Exist akan menjalani laga penentuan pada pertandingan terakhir penyisihan Grup B Divisi 1 melawan tim PB AD.
Kemenangan menjadi penting bagi tim Exist untuk memastikan diri melangkah ke semifinal Kejurnas PBSI 2018.
"Mudah-mudahan kami diberi kelancaran pada penyisihan selanjutnya, sehingga kami bisa lolos ke semifinal," ujar Fitriani lagi.
Berbeda dengan hari sebelumnya, pertandingan hari ketiga beregu campuran dewasa divisi 1 akan dimulai pada pukul 13.00 WIB.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar