Satu kiper Persebaya Surabaya telah memutuskan untuk hengkang ke Borneo FC pada bursa transfer Liga 1 2019.
Persebaya Surabaya kembali ditinggal oleh pemainnya dalam bursa transfer Liga 1 2019.
Kiper asal Jakarta, Alfonsius Kelvan, telah memutuskan untuk hengkang ke Borneo FC pada bursa transfer Liga 1 2019.
Manajemen Borneo baru saja mengumumkan perekrutan penjaga gawang berusia 29 tahun melalui media sosial Twitter pada Senin (7/1/2019).
(Baca Juga: Persebaya Hampir Dapatkan Dua Bek Baru Termasuk Hansamu Yama)
Timnas U-22 Indonesia Dihadapkan Satu Masalah Saat Latihan Pertama Jelang Piala AFF U-22 2019 https://t.co/w7aNW8Ch4T
— BolaSport.com (@BolaSportcom) January 7, 2019
"Selamat bergabung di keluarga besar Borneo FC untuk musim 2019, Alfonsius Kelvan," tulis akun resmi Borneo.
Kelvan memang jarang mendapatkan tempat di skuat utama Persebaya pada musim 2018.
Ia hanya sekali tampil bersama Bajul Ijo ketika kalah 1-3 dari Perseru Serui di Liga 1 2018.
Pelatih Persebaya lebih memilih Miswar Saputra sebagai kiper utama selama bersaing di Liga 1 2018.
(Baca Juga: Kabar Terbaru Kontrak Osvaldo Haay dengan Persebaya)
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | twitter.com/PusamaniaBorneo |
Komentar