Di Real Madrid saat ini, ada beberapa alasan yang membuat pelatih Santiago Solari dan fan tak bahagia.
Santiago Solari dengan tegas mengatakan bahwa Real Madrid bahagia dengan perkembangan mereka yang terjadi beberapa waktu belakangan ini.
Meski begitu, ada beberapa tanda yang mengatakan hal sebaliknya.
Memang, ketika ditangani Santiago Solari, Real Madrid naik di klasemen dari posisi kesembilan menjadi pos keempat.
(Baca Juga: Kunci Chelsea Kuasai Dunia: Uang adalah Raja, Pulisic adalah Segalanya)
Akan tetapi, hal itu tak menjamin bahwa setiap pendukung Real Madrid dan Solari sendiri bahagia.
Laporan dari Marca yang dilansir BolaSport.com mengatakan setidaknya ada enam alasan yang membuat Solari dan fan Real Madrid tak bisa bahagia.
1. Posisi di La Liga Spanyol
Real Madrid berjarak tujuh angka dari Barcelona, bisa dibilang lebih karena saat ini mereka kalah head-to-head setelah kekalahan 1-5 di El Clasico.
Solari berhasil memenangi lima laga, sekali imbang, dan sekali kalah.
Meski begitu, semua lawannya, selain Real Valladolid, adalah tim yang ada di papan bawah klasemen.
2. Performa Tim
AS Roma memang jadi korban permainan terbaik Madrid musim ini.
Selain kemenangan 3-0 tersebut, permainan tim jauh dari kata apik.
Dengan ada delapan pemain yang masuk nominasi Ballon d'Or, harusnya Madrid punya permainan tim yang lebih baik dari ini.
3. Dua Kali Bikin Malu
Di bawah Solari, Real Madrid kalah mengenaskan 0-3 dari CSKA Moskva yang merupakan juru kunci di grup Liga Champions mereka.
Ini jadi salah satu kekalahan terburuk Madrid sepanjang sejarah di kompetisi Eropa.
Selain itu, Madrid juga kalah 0-3 dari Eibar di La Liga Spanyol.
4. Krisis Cedera
Sejak Solari jadi pelatih, setengah skuat yang ia miliki setidaknya mengalami masalah otot.
Termasuk Marco Asensio, Gareth Bale, Marcos Llorente, Mariano Diaz, Marcelo, dan Sergio Reguillon.
5. Masalah Isco
Isco dan Solari sempat bersitegang.
Meski kini kabarnya masalah sudah rampung, akan tetapi ketegangan itu masih ada.
Dengan cederanya Asensio dan Bale, kini Solari sangat membutuhkan tenaga Isco.
6. Bernabeu Sepi
Real Madrid had the lowest La Liga attendance since May 24, 2009 with just 48,466 fans coming to Santiago Bernabeu.
Looks like Ronaldo’s departure made Real Madrid lose fans pic.twitter.com/cHRBC0dUhf
— Juan Velazquez (@JuanDirection58) 20 August 2018
Satu realitas yang harus dihadapi Solari adalah kosongnya bangku-bangku Stadion Santiago Bernabeu.
Fan sengaja tak datang ke stadion, menunjukkan ketidaksenangan terhadap permainan dan hasil yang diraih Real Madrid.
Baca juga artikel menarik lainnya:
- Revolusi Lini Tengah Juventus: Gaet 2 Pemain Anyar, 2 Andalan Keluar
- Manchester United Jadi Tim Terdepan untuk Gaet Bek Pembunuh Barcelona
- Panti Jompo Inter Milan: 2 Bintang Veteran Siap Bergabung
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | marca.com |
Komentar