Persib Bandung tidak ingin main-main dalam mempersiapkan timnya berlaga untuk Piala Indonesia musim 2018/2019.
Meski belum ada kejelasan mengenai kapan pertandingan Piala Indonesia digelar kembali, Persib Bandung terus melakukan persiapan.
Persib Bandung akan bersiap menjalani babak 32 besar Piala Indonesia musim 2018/2019.
Rencanaya, skuat Maung Bandung akan menggelar latihan perdana musim 2019 dalam beberapa hari ke depan.
Baca juga:
- Bobotoh Penderita Gagal Jatung Dapat Kejutan dari Pemain Bintang Persib Bandung
- Ghozali Siregar Anggap 2018 Menjadi Musim Terbaik Dalam Karier Sepak Bolanya
Dikutip BolaSport.com dari laman Persib, Minggu (6/1/2019), pelatih fisik, Yaya Sunarya mengatakan timnya akan memaksimalkan sisa waktu yang ada.
Sebab, timnya hanya memiliki waktu kurang dari satu bulan pasca libur setelah Liga 1 2018 usai.
Sehingga, Yaya pun sudah jauh-jauh hari meminta pemain Persib agar menjaga kebugaran selama libur kompetisi.
(Baca juga: Rekan Seprofesi Tak Menyangka Eka Ramdani Pensiun dari Sepak Bola)
Tujuan dari imbauan tersebut agar pemain tidak mengalami drop saat akan berkumpul kembali menjalani latihan perdana.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | persib.co.id |
Komentar