Akun twitter resmi PSSI sempat mengunggah sebuah foto yang menunjukkan dua buah jersey berlogo Garuda yang disinyalir sebagai jersey baru timnas Indonesia pada Sabtu (5/1/2019) malam WIB namun kemudian dihapus.
Cuitan serupa juga muncul di akun @my_supersoccer. Caption di kedua cuitan pun sama yakni menunjukkan angka yang merujuk pada tanggal 10 Januari 2019.
Sontak unggahan ini membuat warganet bertanya-tanya dan berspekulasi jika jersey tersebut adalah jersey yang bakal dipakai oleh timnas U-22 Indonesia di ajang Piala AFF U-22 2019.
10.01.2019 pic.twitter.com/YPNkzoRo36
— SuperSoccer TV (@my_supersoccer) 5 January 2019
(Baca Juga: Popularitas Persib Bandung Jadi yang Terbaik di Asia, Bahkan Kalahkan AS Roma)
Tanggal 10 Januari 2019 diyakini sebagai tanggal rilisnya jersey anyar timnas Indonesia tersebut.
Warganet juga bertanya-tanya dengan apparel yang tertera dalam foto tersebut yakni, Anagata.
Salah satu akun yang membahas jersey, @Jerseyforum pun mengaku tidak tahu dari mana apparel Anagata berasal.
mbuh... https://t.co/Vm9RsFbjwe
— Jersey Forumotion (@Jerseyforum) 5 January 2019
Sebagian besar warganet mengeluhkan desain yang tidak bagus dalam bocoran jersey tersebut.
Jika bocoran ini benar, maka PSSI dipastikan telah mengakhiri kerjasama dengan apparel asal Amerika Serikat, Nike.
(Baca Juga: Kronologi Batalnya Transfer Sandi Sute ke Tim Promosi Kalteng Putra)
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | twitter.com/PSSI |
Komentar