Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, memandang timnya mendapatkan masalah baru saat menghadapi Newcastle United dalam laga lanjutan Liga Inggris.
Maurizio Sarri mengaku cukup puas dengan kemenangan 2-1 Chelsea atas Newcastle United dalam gameweek ke-22 Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (12/1/2019).
Namun, setelah menghadapi Newcastle United, Maurizio Sarri menemukan fakta bahwa kini Chelsea memiliki masalah baru.
"Laga ini sangat sulit untuk dimengerti," ujar Maurizio Sarri, seperti dikutip BolaSport.com dari laman London Evening Standard.
"Dalam lima pertandingan terakhir, kami amat susah mencetak gol. Sekarang kami bisa mencetak gol setelah laga berjalan sembilan menit."
"Lantas kami berpikir bahwa laga ini menjadi sangat mudah. Kami seperti berhenti bermain lalu mendapatkan masalah," tutur Sarri menambahkan.
Pernyataan Sarri berkenaan dengan keberhasilan Chelsea mencetak gol cepat dari Pedro pada menit kesembilan.
Pasalnya, sejak melawan Watford pada 26 Desember 2018, mereka selalu kesulitan mencetak gol pada 45 menit pertama.
Meski sanggup mengatasi masalah tersebut, permainan mereka menjadi stagnan, bahkan malah terbobol bek lawan, Ciaran Clark, memasuki menit ke-40.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | standard.co.uk |
Komentar