Indonesia masih memiliki satu wakil tersisa pada saat Thailand Masters 2019 memasuki fase empat besar pada Sabtu (12/1/2019).
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Fitriani, menjadi satu-satunya harapan Indonesia untuk meraih gelar juara.
Fitriani berhasil melangkah ke babak semifinal Thailand Masters 2019 setelah mengalahkan Yeo Jia Min (Singapura) pada perempat final, Jumat (11/1/2019).
Baca Juga:
- Thailand Masters 2019 - Indonesia Cuma Punya 1 Wakil pada Semifinal
- Jadwal Semifinal Thailand Masters 2019 - Fitriani Jadi Satu-satunya Wakil Indonesia Tersisa
- Thailand Masters 2019 - Motivasi Baru Jadi Kunci Kemenangan Fitriani
Tunggal putri Indonesia itu berhasil menang lewat rubber game dengan skor 14-21, 21-15, 21-18.
Pada babak semifinal, Sabtu (12/1/2019), Fitriani akan berhadapan dengan wakil Hong Kong, Deng Joy Xuan.
Ini akan menjadi pertemuan pertama antara Fitriani dan Deng Joy Xuan pada turnaman internasional.
Indonesia sebenarnya memiliki empat wakil yang berlaga pada perempat final Thailand Masters 2019 kemarin.
Sayangnya, tiga perwakilan Indonesia lainnya terhenti langkahnya setelah gagal meraih kemenangan.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar