Striker asal Serbia, Srdan Lopicic, memiliki harga pasaran yang jauh lebih rendah ketimbang calon rekan duetnya di Persib Bandung, Ezechiel Ndouassel.
Ramai komentar di media sosial terkait perekrutan Srdan Lopicic sebagai striker baru Persib Bandung di Liga 1 2019.
Bahkan, para pendukung Persib menyuarakan tagar tolak Lopicic melalui berbagai media sosial, baik Twitter maupun Instagram.
Memang, keputusan manajemen Persib mendatangkan Lopicic bisa dibilang penuh tanda tanya.
(Baca Juga: Kutukan Persib Bandung Tak Gentarkan Semangat Juara Miljan Radovic)
Kutukan Persib Bandung Tak Gentarkan Semangat Juara Miljan Radovic https://t.co/7g3ZrKkFUH
— BolaSport.com (@BolaSportcom) January 10, 2019
Selain usianya yang sudah tidak muda lagi, penyerang asal Serbia itu juga berada dalam fase menurun kolektor gol.
Pada musim 2018, ia hanya mampu mencetak tiga gol dari 18 penampilan bersama Borneo FC.
Alhasil, nilai pasar Lopicic kian menurun hingga setara dengan pemain-pemain lokal Indonesia.
Dilansir BolaSport.com dari transfermarkt, harga pasaran Lopicic tujuh kali lebih rendah dari striker ganas Persib, Ezechiel Ndouassel.
(Baca Juga: Wonderkid Persib Bandung Antusias Gabung Timnas U-22 Indonesia)
Nilai pasaran Lopicic hanya sekitar Rp 1,2 miliar setelah resmi dicoret oleh Borneo FC pada pertengahan musim 2018.
Sedangkan Ndouassel masih memiliki nilai pasar cukup tinggi, yakni sebesar Rp 8,9 miliar.
Tentu, Lopicic menjadi salah satu pemain asing termurah yang akan memperkuat Persib di Liga 1 2019.
(Baca Juga: Persib Bandung Buka Opsi Rekrut Bek Asing Asia)
View this post on Instagram
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | transfermarkt.com |
Komentar