PSM Makassar terus bergerak untuk belanja pemain demi memperoleh komposisi yang pas dalam menghadapi Liga 1 2019.
Salah satu incaran yang sangat diminati oleh PSM Makassar yakni striker asal Papua, Marinus Wanewar.
(Baca Juga: Tak Tepati Janji, Manajer PSS Sleman Kecewa dengan Sikap Penyerang Naturalisasi Ini)
Agen Marinus Wanewar, Ali Rahim dari Bomber Sport Manajemen menjelaskan kalau PSM ngotot ingin meminang striker Timnas Indonesia itu.
Namun saat ini proses negosiasi dengan Marinus masih berjalan sangat alot.
"Tetapi proses negoisasi berjalan sangat alot. Sudah lama negoisasinya, tapi sangat alot," ucap ali dilansir BolaSport.com dari Tribun Timur.
Tetapi Ali masih mengusahakan supaya Marinus bisa memilih merapat di PSM untuk mengikuti Liga 1 2019.
Dirinya mengaku akan segera mengadakan pertemuan kembali dengan CEO PSM, Munafri Arifuddin.
"Resmi tidaknya nanti dilihat. Soalnya kami masih mau ketemu sama pak Munafri," tutur Ali.
(Baca Juga: Proses Naturalisasi Lancar, Marc Klok Tak Sabar Bisa Perkuat Timnas Indonesia)
Diketahui, Marinus Wanewar merupakan pemain Persipura Jayapura yang dipinjamkan ke Bhayangkara FC pada musim 2018 lalu.
Saat Liga 1 2018 selesai, Bhayangkara FC telah resmi mengembalikan Marinus ke Persipura.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | makassar.tribunnews.com |
Komentar