Panitia pelaksana (Panpel) telah merilis info tiket pertandingan Celebration Games 2019 antara PSS Sleman dan Persis Solo, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (19/1/2019).
PSS Sleman mulai bersiap-siap untuk menggelar laga persahabatan bertajuk Celebration Games 2019 kontra Persis Solo.
Termasuk salah satunya adalah penyediaan tiket pertandingan bagi para suporter dari PSS Sleman maupun Persis Solo.
Dalam laga ini BCS—kelompok pendukung PSS Sleman—ditunjuk sebagai panitia yang mengurusi masalah terkait distribusi tiket.
Kabar itu dibenarkan melalui pernyataan resmi dari CEO PT PSS Sleman, Soekeno.
(Baca juga: Ritual Slemania dalam Perayaan Anniversary)
"Kami mendelegasikan Celebration Games kepada suporter dan semoga nantinya terus berkelanjutan," ucap Soekeno.
Dikutip BolaSport.com dari laman Tribun Jogja, Selasa (15/1/2019), Tri Mulyanta, Ketua Panpel, mengatakan pihaknya sudah menyiapkan 30 ribu lembar tiket.
Tiket pertandingan Celebration Games 2019 dibanderol dengan harga sebesar Rp40 ribu untuk tribune sisi utara dan selatan.
"Untuk harga tiket memang ada sedikit perubahan. Ini menyesuaikan dengan PSS yang akan bermain di Liga 1 2019," kata Mulyanta.
(Baca juga: Rencana Latihan Perdana PSS Sleman Dicibir Netizen, Ini Penyebabnya)
Lebih lanjut pihaknya mengatakan sudah menyiapkan alokasi tiket sebesar 5000 lembar tiket untuk suporter Persis.
Namun, terkait penempatanya, Mulyanta mengaku sedang menjalin komunikasi intens dengan para suporter Persis, Pasoepati.
"Kami koordinasi internal dulu dengan suporter Persis dan kepolisian. Harapannya laga bisa berjalan lancar sekaligus tali silahturahmi tetap berjalan," ucapnya.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | tribun-jogja.com |
Komentar