Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, mengukir sejarah usai mencetak gol ke gawang Leganes dalam laga pekan ke-20 Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, Minggu (20/1/2019) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Duel antara FC Barcelona dan Leganes berakhir dengan skor 3-1.
Gol-gol El Barca dibukukan oleh Ousmane Dembele (menit ke-32), Luis Suarez (71'), dan Lionel Messi (90+2').
Sementara itu, gol Leganes datang dari lesakan Martin Braithwaite (57').
Baca Juga:
- Hasil Liga Spanyol - Gol Messi Bikin Kiper Lawan Berlutut, Barcelona Menang
- Messi Pegang Jenggot dan Senyum, Barcelona Cetak Gol
Lionel Messi tidak bermain 90 menit dalam partai melawan Leganes.
Bahkan, pelatih Ernesto Valverde, baru menurunkan Messi pada menit ke-64 untuk menggantikan Carles Alena.
Saat Messi masuk ke lapangan, pertandingan sedang dalam skor imbang 1-1.
Kehadiran Messi langsung mengubah jalannya pertandingan. Aliran serangan Barcelona semakin menggila.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Squawka.com, twitter.com/FCBarcelona |
Komentar